dekorasi ruang keluarga

Dekorasi Ruang Keluarga Kekinian

Ruang keluarga adalah tempat berkumpulnya anggota keluarga pada satu rumah. Maka dari itu dekorasi ruang keluarga harus dapat memberikan kenyamanan, terjangkau secara jarak oleh semua anggota keluarga. Kita dapat mengatakannya bahwa ruangan ini akan menjadi ruang temu dan ruang tengah antara anggota keluarga.

Ruang keluarga yang memiliki visual yang baik, rapi, dan bersih dan tentunya nyaman bisa membantu kesehatan mental dan psikologis penghuninya. Sebaliknya, jika ruang keluarga berantakan, tidak hanya mood saja yang terganggu, tetapi hal ini akan memberikan energi negatif pada para penghuninya. Hal ini terjadi karena ruang keluarga merupakan tempat banyak aktivitas terjadi.

Tidak masalah apakah rumah Anda memiliki ruang keluarga yang sempit, luas, atau kondisi apapun. Semua dapat Anda desain dan atur sesuai dengan keinginan pemilik rumah.

Tips Mendesain Dekorasi Ruang Keluarga Kekinian

Sebuah ruangan merupakan suatu bentuk ruang atau 3 dimensi yang memiliki dinding di sisinya. Nah ruangan keluarga ini juga terdiri dari dinding, bukaan, pintu, sehingga Anda perlu mengisi dekorasi atau interiornya sehingga terlihat nyaman. Beberapa tips yang dapat Anda lakukan yaitu:

Desain Minimalis

Interior ruang keluarga bergaya minimalis adalah favorit dari mayoritas masyarakat Indonesia, terutama mereka yang tinggal di rumah berukuran mungil. Penggunaan furniturnya cukup sederhana, memiliki garis tegas tanpa ukiran atau bentuk yang rumit.

Ruangan pun akan terasa lebih lega. Warna-warna yang digunakan pada interior ruang keluarga bergaya minimalis ini netral seperti hitam, putih, abu-abu, dan terkadang cokelat. Cocok untuk seluruh anggota keluarga. Warna putih dapat memberikan kesan ruangan menjadi lebih luas dan lega sehingga cocok Anda terapkan untuk ruangan yang sempit.

Menambah Rak Sebagai Dekorasi Ruang Keluarga

Rak yang panjang menyamping akan membuat mata bergerak horizontal, sehingga ruangan akan tampak lebih lebar. Di sisi lain, rak yang tinggi akan membuat mata bergerak vertikal, sehingga ruangan akan tampak lebih tinggi. Inilah sebabnya pada dekorasi ruang keluarga yang bagus selalu terdapat rak.

Kesan lapang namun hangat dan familiar akan Anda dapatkan dengan menempatkan rak sehingga membuat betah berada di sana. Tambahkan juga dekorasi ruang keluarga yang minimalis seperti foto, pajangan abstrak, dan tanaman dalam vas kecil. Buku juga dapat Anda tempatkan di rak.

Menggunakan Karpet

Jangan salah, unutk mendesain ruang keluarga tidak harus memakai kursi, sofa, atau furniture lainnya. Menggunakan karpet pun juga dapat menghasilkan kesan informal, santai, dan nyaman. Karpet dengan ukuran yang lebih kecil dari set sofa bisa memberikan visual yang tidak proporsional pada dekorasi ruang keluarga. Pastikan karpet paling tidak memiliki luas sama atau sedikit lebih luas dari set sofa. Karpet yang luas juga akan memberika efek visual yang lebih luas terhadap ruangan.

Pastikan untuk memilih karpet yang tidak sekedar nyaman, tapi juga mudah untuk membersihkannya. Anda bisa mengombinasikan karpet dengan furnitur lain seperti kursi lesehan. Tentunya aktivitas di atas karpet ruang keluarga sangatlah banyak dan beragam sehingga karpet juga harus selalu terasa bersih.

Menambah Tanaman Untuk Membuat Kesan Sejuk

Salah satu elemen dekoratif yang bisa membantumu memaksimalkan fungsi ini pada ruang keluarga adalah tanaman. Menghadirkan tanaman sebagai dekorasi ruang keluarga memang dapat memberikan rasa rileks. Terutama tanaman hias daun hidup yang akan membuat sirkulasi dan kelembaban udara di dalam ruang menjadi lebih baik.

Tanaman dengan bunga seperti Anturium dipercaya dapat menurunkan tingkat stres. Selain itu, ada beberapa tanaman lain dengan fungsi-fungsi khusus seperti Sansevieria atau terkenal dengan nama lidah mertua dengan kemampuannya menyerap radiasi dari perangkat elektronik seperti TV dan smartphone.

Tanaman kecil seperti kaktus atau bambu hias juga bisa menjadi pilihan dekorasi ruang keluarga yang mungil dengan menempatkannya pada side table, meja kerja, atau coffee table. Menarik untuk Anda aplikasikan pada dekorasi ruang keluarga.