6 Inspirasi Box Hampers Lebaran yang Menarik dan Bermanfaat

Box Hampers Lebaran. Untuk merayakan hari raya idul fitri, akan lebih baik jika kamu memberikan parsel atau hampers untuk orang terdekat. Meskipun bukan hal wajib yang harus di lakukan, namun membagikan hampers lebaran nyatanya menjadi salah satu tradisi di Indonesia. Oleh karena itu tidak heran jika kamu menemukan banyak toko menjual berbagai hampers menjelang lebaran.

Lalu apa saja hampers yang sekiranya menarik? Nah salah satunya adalah hampers lebaran yang berbentuk box. Selain menarik, box hampers lebaran cenderung aman saat pengiriman dan terkesan mewah.

Nah untuk kamu yang masih bingung apa saja box hampers lebaran yang unik, pada artikel kali ini akan di berikan beberapa rekomendasi yang bisa menjadi inspirasi. Simak ulasannya hingga akhir !

Rekomendasi Box Hampers Lebaran

Mungkin kamu sudah tidak asing jika menemukan hampers yang berisikan makanan dan minuman kaleng atau bahkan kue kering. Namun jika di rasa model hampers seperti itu membosankan, maka kamu bisa menggunakan alternatif hampers lainnya.

1. Alat makan

Hampers lebaran berupa alat makan juga bisa menjadi rekomendasi pilihan. Memiliki kesan mewah dan cantik, tentu alat makan bisa di gunakan secara berulang sehingga lebih awet. Selain itu kamu bebas menentukan apakah akan memberi piring, gelas, sendok, garpu, dan lainnya. Bahkan untuk membuat penerima berkesan, kamu bisa memilih warna yang sesuai atau yang di sukai oleh penerima.

Agar tampilan alat makan menjadi lebih aman, maka kamu bisa menggunakan opsi pengemasan berupa box hampers. Jangan lupa juga untuk menuliskan ucapan lebaran sebagai pelengkap.

2. Alat masak

Selain peralatan makan, kamu bisa menentukan hampers berupa alat masak yang tidak kalah berguna. Hampers lebaran berupa alat masak menjadi salah satu hal yang cukup berkesan bagi penerima terutama jika penerima tersebut memang suka memasak.

Selain itu kamu juga bebas menentukan alat masak apa yang sekiranya cocok sebagai hampers lebaran. Bahkan jika ingin lebih lengkap, maka kamu bisa memberikan beberapa bahan yang belum pernah di coba sebelumnya.

3. Alat shalat

Memasuki nuansa yang agamis, merayakan hari raya bagi umat Muslim. Alat shalat menjadi salah satu pilihan terbaik untuk kamu yang ingin memberikan box hampers lebaran. Di mana saat lebaran, masyarakat cenderung membeli pakaian atau perlengkapan shalat untuk shalat ied nantinya.

Oleh karena itu, kamu bisa memberikan sarung, mukena, atau bahkan sajadah sebagai salah satu hampers yang menarik. Bahkan jika ingin lebih lengkap, maka kamu bisa menambahkan tasbih dan kerudung untuk orang terdekat sehingga lebih bermanfaat.

4. Brownies

Jika mungkin kue kering terkesan cukup bosan untuk dijadikan hampers lebaran. Maka sebagai alternatif kamu bisa menggunakan brownies. Selain itu jika tidak ingin terlalu repot, maka kamu bisa membeli langsung di toko dengan rasa yang beraneka ragam.

Menariknya tidak jarang juga toko brownies yang menyediakan hampers khusus lebaran yang bisa di pesan dengan mudah.

5. Lilin aromatherapy

Lilin aromatherapy merupakan salah satu benda yang banyak di sukai oleh kebanyakan orang. Hal ini di karenakan bentuknya yang unik sekaligus warna dari aromatherapy yang cenderung beragam. Nah jika bingung memilih hampers lebaran, maka lilin aromatherapy bisa menjadi salah satu inspirasi terbaik.

Selain itu kamu juga tidak akan kesulitan menemukan lilin aromathrapy karena saat ini sudah banyak di jual di berbagai toko. Pastikan kamu memberikan lilin ini dengan aroma yang sesuai dengan penerima agar lebih berkesan.

6. Vitamin atau suplemen

Rekomendasi box hampers lebaran lainnya yang tidak kalah menarik dan bermanfaat adalah vitamin atau suplemen. Bahkan hingga kini masih jarang orang yang memanfaatkan vitamin maupun suplemen untuk dijadikan sebagai hampers. Padahal kenyataannya kedua hal tersebut cukup penting dan bermanfaat bagi kesehatan.

Terutama saat lebaran, banyak orang yang hilir mudik melakukan perjalanan jauh sehingga vitamin maupun suplemen bisa dikonsumsi.

Nah itulah beberapa rekomendasi box hampers lebaran yang menarik untuk diberikan kepada keluarga maupun orang terdekat. Dari beberapa rekomendasi diatas, manakah yang paling membuatmu tertarik?

Baca Juga :

***