Cara Mengatasi Air Sumur Kuning

Cara Mudah Mengatasi Air Sumur Yang Kuning

Gourmetamigurumi.comCara Mengatasi Air Sumur Kuning. Air sumur merupakan sumber mata air yang di dapatkan dari dalam tanah. Kemudian, air tersebut di manfaatkan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari mandi, mencuci, minum, memasak dan lain sebagainya. Dalam proses pengambilan air dari sumur biasanya di lakukan menggunakan ember yang di tarik oleh katrol. Sebelum menggunakan air harus di pastikan dalam kondisi bersih, tidak berwarna dan tidak berbau. Hal ini di lakukan agar terhindar dari penyakit dan bakteri, termasuk air yang berwarna kuning. Lalu, bagaimana cara mengatasinya? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by klopmart.com

Faktor Penyebab

Berikut ini adalah faktor penyebab air sumur berwarna kuning yang dapat di ketahui, antara lain:

  • Faktor Tanah : Faktor ini di sebabkan oleh letak keberadaan sumur tersebut. Jika posisinya berada di dekat atau bekas rawa, maka kemungkinan besar airnya akan berwarna kuning. Hal ini karena mengandung zat besi dan mangan yang tinggi di dalam tanah tersebut. Kedua unsur itu sangat berbahaya dan bersifat racun apabila masuk ke dalam tubuh manusia.
  • Bakteri : Keberadaan bakteri pada air yang ada di dalam sumur menyebabkan bau tidak sedap dan berwarna kuning. Walaupun bakteri tersebut tidak menimbulkan penyakit tetapi harus tetap di atasi segera mungkin.
  • Lumut : Tumbuhan ini memang sering muncul di dalam sumur. Hal ini membuat air yang ada di dalam sumur menjadi bau dan berubah warna kuning. Penyebabnya karena sumur tidak pernah di bersihkan secara rutin.
  • Pipa : Kondisi pipa yang berkarat atau terlalu lama di gunakan menimbulkan bau tidak sedap dan berwarna kuning pada air di dalam sumur.
Gambar by tirtamandiri.com

Cara Mengatasi Air Sumur Kuning

Adapun beberapa cara yang bisa di terapkan dalam mengatasi air sumur berwarna kuning, antara lain:

  • Pertama, Anda dapat menggunakan tawas yang berbentuk gumpalan kecil dan berwarna putih. Kemudian, proses ini di lakukan dengan menghancurkan tawas sampai halus. Setelah itu, masukkan ke dalam sumur dan tunggu dalam waktu kurang lebih 2 jam. Jika belum berhasil mengalami perubahan, maka Anda bisa menambahkan tawas lebih banyak (1 Kg).
  • Kedua, memanfaatkan ijuk yang sering di jadikan sebagai bahan pembuatan sapu untuk menjernihkan air sumur. Dalam proses ini memang tidak dapat memberikan hasil yang lebih cepat dan harus menunggu dalam beberapa hari. Namun, tidak ada salahnya mencoba menggunakan ijuk agar air yang ada di dalam sumur kembali menjadi jernih. Cara ini bisa di mulai dengan menyiapkan ijuk dalam bentuk lingkaran dan gunakan 5 rangkaian. Setelah itu, Anda dapat menyatukan menggunakan tali dan pemberat (batu). Lalu, masukkan ke dalam sumur dengan bantuan bambu atau kayu agar sampai ke dasar.
  • Ketiga, menggunakan arang tempurung kelapa. Pasalnya, arang bisa mengangkat kotoran dan menjernihkan air di dalam sumur. Kemudian, Anda dapat membungkus arang tersebut dengan kain. Setelah itu, masukkan ke dalam sumur dengan takaran yang sesuai kebutuhan. Hal ini di lakukan agar memberikan hasil yang maksimal. Jadi, Anda tidak boleh menggunakan arang terlalu banyak atau terlalu sedikit.
Gambar by Artikel.rumah123.com

Demikian penjelasan menarik tentang cara mudah mengatasi air sumur yang kuning dalam penjelasan artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan dan juga wawasan. Dan kedepannya, dapat bermanfaat dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.