Cara Membuat Salad Sayur yang Sehat untuk Program Diet

Gourmetamigurumi.com – Cara membuat salad sayur. Untuk kamu yang sedang menjalankan program diet, mengkonsumsi olahan sayur tentu menjadi hal yang cukup membantu. Terlebih jika di imbangi dengan olahraga rutin, maka akan cepat untuk kamu mendapatkan bentuk tubuh yang ideal. Nah bicara tentang diet, salad sayur menjadi opsi tepat yang bisa di konsumsi secara rutin.

Sayuran sendiri memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan terutama jika kamu sedang menjalankan program diet. Dengan pengolahan yang baik, tentunya salad akan sangat lezat di konsumsi.

Nah pada artikel kali ini akan di berikan beberapa cara yang bisa di praktekkan untuk membuat salad sayur. Simak ulasan berikut !

Cara membuat salad sayur

Ada banyak jenis salah yang bisa di praktekkan, kamu bisa menggunakan cara mana saja sesuai dengan keinginan.

1. Salad Spesial

Sesuai dengan namanya, salad spesial cenderung menggunakan banyak jenis sayuran. Dengan begitu tentunya kandungan gizi yang di dapatkan menjadi lebih maksimal.

Bahan yang di butuhkan :

  • Daun selada
  • Tomat kecil
  • Telur rebus
  • Minyak zaitun
  • Lemon segar
  • Dressing salad kwepie
  • Blueberry

Cara membuat :

  • Pastikan terlebih dahulu semua sayuran sudah dalam keadaan bersih
  • Selanjutnya potong semua bahan baik buah maupun sayuran sesuai dengan selera
  • Masukkan semua bahan kedalam wadah
  • Campurkan dengan dressing salad dan aduk hingga merata

2. Salad timun wortel

Jika kamu menginginkan salad sayur dengan tampilan dan bahan yang berbeda, kamu bisa membuat salad timun wortel ini. Selain itu beberapa bahannya juga cenderung berbeda sehingga nantinya akan memberikan rasa yang tidak biasa. Simak beberapa langkah di bawah ini :

Bahan yang di butuhkan :

  • Timun 3 buah
  • Wortel 1 buah
  • Cabai merah 2 buah
  • Kacang tanah 100 gram
  • Daun selada 4 lembar
  • Daun ketumbar 5 batang

Bahan saus :

  • Air hangat 75 ml atau secukupnya
  • Cuka masak 2 sendok makan
  • Garam 1 sendok teh
  • Gula pasir 100 gram
  • Air jeruk nipis

Cara membuatnya :

  • Belah timun dengan bentuk memanjang dan buanglah bagian biji.
  • Kemudian campurkan timun dengan taburan garam lalu aduk hingga rata.
  • Diamkan beberapa menit kemudian bilas timun dengan air bersih.
  • Buatlah saus salad dengan mencampur gula, air hangat, cuka, air jeruk nipis, dan daun ketumbar.
  • Aduk campuran saus hingga rata.
  • Selanjutnya masukkan timun dan wortel yang sudah di iris.
  • Diamkan selama 15 menit hingga semua bumbu meresap sempurna.
  • Terakhir tambahkan daun selada dan kacang tanah goreng yang sudah di cincang.

3. Salad Sayur Mayonaise

Mayonaise merupakan salah satu saus yang sering di jadikan untuk membuat salad. Oleh karena itu, kamu bisa membuat salad sayur dengan mudah menggunakan mayonaise. Simak beberapa langkah di bawah ini :

Bahan yang di butuhkan :

  • Kentang 2 buah
  • Buncis 5 buah
  • Wortel
  • Selada
  • Tomat

Campuran saus mayonaise :

  • 100 gram mayonaise
  • 2 sdm krimer kental manis
  • Sejumput garam
  • 1 sdm saus sambal

Cara membuat :

  • Cuci bersih semua sayur dan potong sesuai selera.
  • Rebus atau steam semua sayur hingga teksturnya sedikit layu.
  • Kemudian campur semua bahan sayur dengan saus.
  • Aduk hingga merata.

Nah itulah beberapa cara membuat salad sayur yang bisa dipraktekkan. Untuk membantu program diet yang sedang kamu jalankan, salad sayur ini direkomendasikan untuk dikonsumsi setiap hari. Selamat mencoba !

Baca Juga :

***