Gourmetamigurumi.com — Kepang rambut pendek ala Korea bisa kamu jadikan fashion trend masa kini. Memiliki rambut pendek, bukan berarti tidak bisa di bentuk berbagai model ya. Salah satu contoh yang bisa kamu tiru adalah membuatnya menjadi kepang. Perihal tatanan, bisa kamu sesuaikan untuk acara formal maupun casual.
Tidak hanya ada satu jenis model, melainkan ada banyak rekomendasi model kepang yang bisa kamu masukan sebagai salah satu inspirasi masa kini. Nah, berikut mimin sudah mengumpulkan beberapa rekomendasi model yang bisa kamu tiru atas berbagai sumber. Langsung saja inilah rekomendasinya !
Kepang Rambut Pendek Ala Korea Model Side Braid
Ini merupakan tipe kepang samping, di mana panjang dari setiap sisi sudah di pengaruhi oleh belahan rambut. Apabila kamu memiliki belahan rambut bagian tengah, maka panjang kepang samping atas kedua sisinya harus sama panjang. Sedangkan untuk belah rambut samping, salah satu sisi dari rambut akan memiliki kepangan rambut yang jauh lebih panjang di banding dengan sisi lainnya.
Model Half Braid
Selanjutnya adalah kepang untuk model Half Braid. Dimana masih sama seperti tipe sebelumnya, yakni cocok jika di gunakan apabila rambut kamu pendek. Nah, cara menatanya adalah memulai kepangan dari bagian atas rambut terlebih dahulu. Jika sudah masuk bagian setengah atas panjang rambut, kamu bisa ikat rambut menggunakan tali yang senada dengan warna rambut saat ini. Namun, jika ingin warnanya lebih hidup atau terlihat jelas, maka bisa menggunakan warna terang. Setidaknya kamu tambahkan sedikit hair spray, jika tampilannya ingin sedikit rapi.
Memakai Kepang French Braids
Tipenya bisa diaplikasikan pada rambut pendek. Bahkan, French Braids sudah menjadi salah satu model kepang rambut pendek ala Korea yang diminati oleh banyak penggemar. Selain bisa membuat rambut menjadi rapi, tampilan yang di berikan untuk face akan terlihat lebih fresh and young. Jika kamu memang suka dengan kefeminiman, maka tambahkan sedikit aksesoris seperti pita rambut pada sela-sela kepangannya.
Model Kepang Rambut Pendek Ala Korea dengan 2 Side Braid
Salah satu kelebihan bagi kamu yang memiliki rambut pendek ialah stunning dengan tatanan daripada jenis rambut samping. Nah, salah satunya ada pada 2 Side Braid, yang mana sesuai akan contoh gambar di atas. Tidak seperti kepangan sebelumnya yang hanya di buat loose saja, melainkan kali ini akan di buat kencang. Untuk bisa memastikan apakah tatanannya sudah kencang atau belum, maka akan terlihat dari muncul maupun tidaknya hairline. Yakni : garis rambut yang telah memisahkan di antara kedua kepangan pada bagian rambut.
Model Headband Braid
Selanjutnya, kamu bisa coba juga tipe model layaknya Headband Braid. Yang mana sesuai dengan namanya, jenis ini akan di buat menyerupai layaknya bandana rambut. Untuk bisa menata rambut menjadi seperti ini, maka kamu harus memisahkan lebih dulu bagian depan daripada rambutnya. Jika sudah, maka mulailah untuk mengepang salah satu sisi dekat telinga lebih dulu. Buatlah memanjang, namun masih secara horizontal. Ketika sudah mendekati bagian ujungnya, maka silahkan berikan jepit atau ikat rambut di bagian belakang telinga. Maka, kepangan tersebut sudah selesai di buat.
Itulah beberapa inspirasi terkait rekomendasi model kepang rambut pendek ala Korea, yang bisa kamu ikuti. Apabila ada model terbaru lainnya, maka akan mimin sampaikan kembali pada artikel berikutnya.
Komentar Terbaru