Gourmetamigurumi.com – Program kerja osis sudah masuk sebagai hal penting yang di buat secara resmi oleh para pengurus di setiap sekolah. Ada beberapa posisi di dalam organisasi osis, seperti : ketua dan wakil yang akan memimpin serta mengkoordinasi organisasi itu sendiri. Lalu, ada juga sekretaris yang biasanya 2 orang, dengan fungsi untuk bisa memenuhi kebutuhan surat menyurat, notulen rapat, juga membantu mengkoordinasi kegiatannya.
Bagian penting lainnya ada pada sekbid / seksi bidang. Di dalamnya sudah meliputi keagamaan, budi pekerti & sosial, bidang seni, kenegaraan, juga kebersihan lingkungan. Lalu, seperti apa programnya ? untuk lebih detail, kamu bisa lihat di bawah ini !
Kegunaan Program Kerja OSIS
Program kerja ini, memiliki kegunaan yang sangat banyak bagi para pengurus juga para siswa di sekolah. Berikut ini akan mimin berikan penjelasan terkait kegunaannya, mulai dari :
- Pertama – bisa di jadikan sebagai sebuah arahan bagi para pengurus osis di dalam bekerja selama mereka menjabat.
- Kedua – menunjukan kepada seluruh anggota sekolah, baik itu guru maupun siswa mengenai kegiatan yang akan di adakan. Siswa maupun guru, nantinya akan tahu tentang pengabdian dari osis tersebut selama mereka menjabat.
- Ketiga – mampu menjadi bahan evaluasi kinerja apakah sudah sesuai akan program kerja yang di buat. Tak hanya evaluasi saja, namun bisa menjadi sebuah evaluasi di kedepannya agar mampu membuat program / melanjutkan pengembangan program tersebut.
Contoh Program Kerja OSIS di Setiap Sekolah
Saat ini, ada banyak sekali contoh program kerja yang mampu kamu jadikan sebagai acuan di dalam membuat program kerja yang baik juga menarik. Berikut ini akan langsung mimin berikan beberapa contoh terbaiknya dan bisa kamu ikuti nantinya. Seperti :
Ketua OSIS – mengambil keputusan dengan bijak, berani bertanggung jawab, mampu mengkoordinasikan seluruh pengurus, membantu mengevaluasi kegiatan, dan memimpin rapat dari tiap-tiap program.
Wakil ketua – memberikan saran bagi ketua di saat sedang mengambil keputusan tertentu dan mengkoordinasikan seksi bidang agar pekerjaan sesuai.
Sekretaris 1 – ikut memberikan saran ke ketua, mempersiapkan laporan dari kegiatan, membuat maupun menandatangani surat yang keluar dari ketua, melakukan inventarisasi setiap surat, sampai membantu mengkoordinasikan sekbid bersama wakil ketua.
Sekretaris 2 – menggantikan sekretaris 1 di saat sedang berhalangan tidak datang rapat, membantu dalam pengarsipan surat yang masuk maupun keluar, menjadi notulen rapat, sampai membantu dalam berbagai pekerjaan.
Contoh Program Lanjutan Untuk OSIS di Sekolah
Bendahara – mengetahui serta mencatat setiap pengeluaran maupun pemasukan, membuat tanda bukti, mengkoordinasikan dana sosial, menyampaikan laporan keuangan, hingga mengelola keuangan demi berbagai kegiatan
Sekbid keagamaan – mengadakan acara untuk peringatan hari raya beragama, mengadakan kajian secara rutin untuk masing-masing agama, mengadakan kegiatan untuk membersihkan tempat ibadah di sekolah.
Sekertaris bidang kebersihan lingkungan – melakukan pengadaan kerja bakti, mengadakan kegiatan untuk menanam pohon dan lain sebagainya. hingga mengadakan program penyuluhan mengenai pelestarian alam.
Sekbid budi pekerti & sosial – mampu mengadakan acara bakti sosial, rutin atau memiliki jadwal dalam pengadaan bakti sosial. Hingga bersama sang guru BK untuk bisa membantu siswa agar tetap disiplin.
Sekbid kenegaraan – mempersiapkan adanya upacara untuk berbagai peringatan, melakukan perawatan terhadap bendera merah putih. Serta mengadakan lomba untuk menyambut peringatan hari kemerdekaan.
Sekertaris bidang kesenian – mengadakan sebuah pensi ataupun pertunjukan yang cukup besar dan keuntungan bisa dii sumbangkan. Hingga dapat mengundang tamu aktivis seni di sekitar sekolah.
Sekbid kesehatan – mampu mengadakan program kegiatan olahraga, mengadakan perlombaan olahraga. Hingga berkoordinasi dengan guru sampai karyawan sekolah agar bisa menjaga kesehatan UKS.
Komentar Terbaru