Jenis Kertas yang Sering Digunakan Untuk Membuat Hang Tag

Jenis Kertas yang Sering Digunakan Untuk Membuat Hang Tag

Gourmetamigurumi.comKertas untuk membuat hang tag tidak hanya dari 1 bahan saja, melainkan ada beberapa bahan lainnya. Sehingga, nantinya kamu dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan saja. Keberadaan dari hang tag sudah sangat umum saat ini, terlebih lagi dalam dunia fashion baju juga pakaian. Banyak yang mengatakan benda itu sebagai sebuah pelengkap atas produknya. Kenapa ? Karena, rata-rata fungsinya sebagai pengenalan branding beserta dengan harga yang di perjual belikan. Untuk lebih jelasnya lagi, langsung saja simak ulasannya berikut !

Apa Itu Kertas Untuk Membuat Hang Tag ?

Secara dasar, hangtag sudah menjadi sebuah kertas kecil yang pada umumnya sengaja di tempelkan pada sebuah produk. Fungsinya cukup jelas, seperti pemisah barang tersebut agar berbeda dengan barang lainnya. Pemisahan tersebut di utamakan demi bisa mencegah barang salah ambil atau mudah di kenal suatu individu. Karakteristik daripada benda ini berbentuk kecil, teksturnya ringan, bahan utamanya dari kertas. Sehingga, sangat mudah sekali dalam mengaplikasikannya dan tidak mudah robek jika terlalu lama di gantung. Walau begitu, ada juga yang membuat hang tag ini memakai plastik atau bahkan berbahan aluminium.

Bahan Kertas Untuk Membuat Hang Tag

Di dalam membuatnya, kamu bisa memakai beberapa bahan kertas sesuai akan kebutuhan. Berikut adalah 6 bahan yang bisa kamu ketahui, mulai dari : 

1. TECHNOVA SYNTHETIC TRANSLUCENT

Kertas ini, merupakan sebuah kertas yang mana memiliki jenis transparant. Karakteristiknya adalah tidak terlalu kaku dan sangat cocok jika kamu jadikan sebagai hang tag. Terkait ukuran, mulai dari 185 sampai dengan 250 gr.

2. LINEN

Menjadi kertas dengan tipe yang tekstur bergaris, namun masih tetap padat. Apabila kamu sentuh atau pegang, bahannya terasa seperti serat kain. Dengan memakai kertas ini, kamu nantinya dapat memiliki karakter hingga hasil daripada cetakannya sangat eksklusif. Ukuran daripada gramasinya dari 220 sampai 250 gr.

3. ART KARTON

Masuk ke dalam jenis kertas yang memiliki ketebalan lumayan tinggi, sehingga tidak akan mudah lusuh / lecek bahkan peyot. Kertasnya sendiri memiliki 2 sisi yang mana mengkilap. Terkait ukuran daripada gramasinya, mulai dari 190 – 210 – 230 – 310 – 360 – 400 gr.

4. CRAFT PAPER

Singkatnya, ini menjadi kertas dengan karakteristik yang cukup tebal tapi sedikit elastis. Kertasnya memiliki 2 warna yang mana sudah masuk sebagai ciri khasnya, yakni putih juga coklat. Normalnya, tipe ini akan berisikan logo / merk / brand dengan beberapa informasi saja.

5. IVORY

Mengenai karakteristik, sebenarnya tidak akan jauh berbeda dengan Art-cartoon. Hanya saja, perbedaan ini terlihat pada satu sisi kertas ivory yang mana mengkilap sedangkan sisi lainnya doff ( Ivory ) & dua sisinya doff ( Art-cartoon ). Mengenai ukuran, mulai dari 210 – 230 – 250 – 400 gr.

6. DUPLEX

Ini menjadi bahan terakhir yang bisa kamu gunakan, dengan sisi daripada kertasnya berbeda satu sama lain. tentu saja hal tersebut mampu di jelaskan pada 1 permukaan dari kertas itu sendiri. Satu sisi berwarna putih, sedang sisi satunya berwarna abu-abu.

4 Jenis – Jenisnya

Adapun beberapa jenis terkait dengan hang tag itu sendiri, yakni : 

  1. Hang tag kaos, sudah menjadi salah satu contoh yang biasanya di pergunakan dalam produk atasan. Layaknya : kaos, kemeja, dress, dan produk atasan lainnya.
  2. Souvenir, sudah cukup jelas jika benda tersebut di pergunakan dalam hal menandai bingkisan sampai dengan hadiah. Contoh kecilnya : di acara pernikahan, ulang tahun, dan masih banyak lagi.
  3. Distro, simplenya sebagai penanda pada T-shirt sampai dengan seluruh tipe baju distro lainnya.
  4. Hang Tag label, berguna dalam memberikan perbedaan di antara merk satu produk dengan lainnya agar tak tertukar. Contohnya bisa saja di barang padat, cair, hingga gas.