Gourmetamigurumi.com — Cara membuat case hp sebenarnya tidaklah rumit, semua tergantung daripada material yang akan di pergunakan. Contohnya seperti kertas kado yang nantinya akan mimin bahas pada artikel ini.
Sebelum masuk ke dalam pembahasan utama mengenai cara membuat case hp dari kertas kado. Maka, ada baiknya kamu mengetahui lebih spesifik lagi tentang cara dalam memilih casing hp yang baik dan benar. Seperti apa yang sudah kamu ketahui, pada dasarnya saat ini di pasaran sudah banyak sekali beredar casing hp. Namun, tidak semuanya baik untuk digunakan. Mulai dari sekarang, cobalah untuk membeli sesuai dengan spesifikasi berikut.
Sekilas Tentang Memilih Casing Sebelum Tahu Cara Membuat Case HP
Berikut ini ada 3 spesifikasi yang bisa kamu perhatikan sebelum memberanikan diri untuk membeli casing hp :
- Mengutamakan fungsi dan desain – umumnya, terdapat 2 jenis casing yang bisa kamu temui layaknya : hardcase dan softcase. Dari hal tersebut, masih banyak di antara kamu yang salah saat ingin membeli casing hp. Contohnya : kamu membeli casing hp di karenakan hiasannya bagus, padahal secara fungsi belum tentu kamu membutuhkannya. Apabila kamu adalah orang yang teledor dan sering kali menjatuhkan hp, maka sebaiknya membeli tipe hardcase.
- Mencari casing dengan kualitas terbaik – selain memilih desain, kamu juga harus berusaha untuk melihat apakah kualitas daripada bahannya bagus atau tidak. Sebab, hal ini masih mempengaruhi daripada fungsi casing itu sendiri.
- Mencari case hp dengan sirkulasi udara – sebaiknya, kamu memiliki tipe dengan adanya sirkulasi udara. Itu semua agar hp kamu tidak mudah panas.
Cara Membuat Case HP Menggunakan Kertas Kado
Apabila kamu merasa bosan dengan model case yang itu-itu saja, maka saat ini kamu bisa mulai untuk menghiasnya sendiri. Dengan catatan, case hp yang kamu miliki harus transparan dan berjenis softcase. Selain itu, adapun bahan-bahan dan alat yang bisa kamu persiapkan. Seperti : kertas kado baru / bekas layak pakai, pensil, serta gunting.
Berikut ini adalah langkah-langkah pengerjaannya :
1.1 Pertama-tama, kamu bisa menaruh keseluruhan atas peralatan yang sudah di persiapkan. Bisa di meja ataupun lantai, kondisi menyesuaikan saja.
2.2 Selanjutnya, kamu bisa mulai untuk mengambil potongan kertas kado dan letakan di dekat case hp.
3.3 Jika sudah, maka kamu bisa ambil case tersebut dan taruh di bagian atas kertas kado.
4.4 Setelah itu, ambil pensil dan buatlah pola gambar yang mana sesuai dengan tepi casing hp kamu saat itu.
5.5 Kemudian, pola yang sudah selesai mulai bisa kamu potong menggunakan gunting ataupun cutter. Usahakan bendanya tajam ya, agar sekiranya potongan pada tepi kertasnya menjadi rapi.
6.6 Lihatlah tipe daripada HP yang kamu miliki. Jika sudah, langsung saja buat lobang di bagian tengah kertas agar nantinya tidak menghalangi kamera ataupun speaker daripada hpnya.
7.7 Ketika lubang sudah berhasil di buat, maka kamu hanya tinggal memasukan saja kertas kado ini ke dalam casing hp.
8.8 Yap, tahapan sudah selesai dan tinggal di coba deh. Ketika kamu bosan, maka bisa pilih lagi menggunakan kertas kado lainnya ya..
Bagaimana ? mudah bukan untuk bisa membuat case hp dari kertas kado. So, jika ada kertas kado yang sekiranya masih layak pakai, saat ini jangan buru-buru kamu buang ya. Usahakan jadikan kertas tersebut bermanfaat seperti melakukan contoh yang ada di artikel ini.
Komentar Terbaru