Penyebab dan Cara Menghilangkan Keloid dengan Cepat

Cara menghilangkan keloid. Apakah kamu mengetahui apa itu Keloid? Di mana kemunculannya akan sangat mengganggu penampilan. Terlebih jika keloid muncul di area yang mudah di lihat oleh orang lain. Sebagai cara untuk mengantisipasi, maka ada berbagai cara yang bisa di lakukan seperti teknik krioterapi, laser, bahkan hingga operasi.

Untuk kamu yang belum tahu, keloid sendiri tidak lain adalah benjolan yang muncul di permukaan kulit. Bentuknya seperti bekas luka dan biasa tumbuh di bagian tubuh manapun. Namun secara umum, keloid lebih sering di temukan diarea pipi, bahu, tangan, telinga dan juga dada. Selain itu usia yang paling beresiko untuk muncul keloid adalah kisaran 10 hingga 30 tahun. Bahkan beberapa penelitian juga mengatakan bahwa keloid bisa di wariskan secara genetik.

Lalu bagaimana cara mengatasinya? Pada artikel kali ini akan di bahas mengenai penyebab sekaligus cara menghilangkan keloid.

Penyebab timbulnya keloid

Sebelum mengetahui bagaimana cara menghilangkan keloid, penting untuk kamu mengetahui apa sebenarnya yang menjadi penyebab muncul keloid di kulit. Saat tubuh mengalami luka atau cedera, biasanya tubuh akan membentuk fibrosa atau jaringan parut diarea yang mengalami luka tersebut. Hal tersebut bertujuan untuk memberikan perlindungan dan memperbaiki jaringan kulit yang mengalami kerusakan. Namun pada keloid, jaringan parut justru tumbuh secara tidak terkendali. Sehingga ukurannya cenderung lebih besar dan tebal di bandingkan dengan luka pada awalnya.

Adapun beberapa penyebab dari keloid yang perlu di ketahui di antaranya adalah :

  • Luka yang di akibatkan oleh cakaran atau tergores.
  • Luka bakar.
  • Bekas tindikan.
  • Luka bekas tindakan operasi.
  • Luka karena terserang penyakit cacar.

Cara menghilangkan keloid

Nah setelah mengetahui apa saja yang menjadi penyebab munculnya keloid, sekarang kamu perlu mengetahui bagaimana cara mengatasinya. Meskipun keloid sendiri sebenarnya tidak begitu membahayakan, namun seiring berjalannya waktu akan meninggalkan bekas yang mengganggu penampilan. Di bawah ini adalah beberapa cara menghilangkan keloid agar bisa di praktekkan :

1. Suntikan Kortikosteroid

Merupakan salah satu opsi yang bisa di lakukan untuk menghilangkan keloid. Suntikan Kortikosteroid terbilang cukup aman namun rasanya sangat menyakitkan. Di mana nantinya kamu akan mendapatkan suntikan pada keloid 1 hingga 2 kali setiap bulan sampai keloid tersebut mengecil dengan sendirinya. Selain itu sebagai informasi tambahan, biasanya suntikan Kortikosteroid akan menimbulkan warna kemerahan pada keloid yang sudah mengecil. Bahkan bekasnya juga akan tetap terlihat walaupun hanya sekilas.

2. Menggunakan gel silikon

Cara lainnya yang bisa di lakukan untuk menghilangkan keloid adalah dengan menggunakan gel silikon. Di mana gel ini biasanya akan di tempelkan pada area kulit yang terdapat keloid. Selain itu gel juga bisa di oleskan setelah luka sembuh. Hanya saja prosesnya cenderung membutuhkan waktu yang cukup lama.

3. Krioterapi

Krioterapi merupakan prosedur menghilangkan keloid dengan bantuan nitrogen cair agar luka keloid bisa membeku. Selain itu dengan krioterapi juga setidaknya bisa mengurangi ukuran dari benjolan pada keloid. Hanya saja resiko yang bisa dialami oleh penderitanya adalah muncul bekas luka pada permukaan kulit dengan warna yang lebih gelap.

4. Laser

Kamu bisa memilih untuk menghilangkan keloid dengan cara laser. Dimana teknik ini terbilang cukup efektif untuk mengecilkan ukuran keloid bahkan tidak meninggalkan luka diakhirnya. Selain itu dengan laser Pulsed Dye, penderita tidak akan merasakan rasa sakit yang terlalu berlebihan. Hanya saja biaya yang dikeluarkan cukup besar dalam 1 kali pengobatan saja. Selain itu agar keloid bersih sempurna, maka tidak bisa dilakukan hanya 1 kali laser.

5. Operasi

Alternatif terakhhir yang bisa dilakukan untuk menghilangkan keloid adalah dengan operasi. Hanya saja, kelemahannya adalah bisa jadi muncul keloid di bagian lainnya bahkan dengan ukuran yang lebih besar. Oleh karena itu sebelum memilih jalan operasi, maka kamu perlu melakukan konsultasi terlebih dahulu ke dokter yang menanganinya.

Nah itulah beberapa penjelasan mengenai penyebab dan cara mengatasi keloid. Selamat mencoba !

Baca Juga :

***