Gourmetamigurumi.com — Mengatasi saluran paralon mampet tidak sulit. Kerap kali hal ini memang sering terjadi pada saluran pipa cuci piring atau wastafel. Untungnya, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan nantinya dalam mengatasi masalah seperti itu. Tentu saja, cara ini akan menghemat uang kamu untuk tidak memanggil tukang ledeng dalam perbaikannya.
Saluran yang mampet akan membuat air menggenang di wastafel, juga meninggalkan bau serta berkembang biaknya bakteri dengan cepat. Biasanya, kondisi seperti ini di landasi oleh beberapa faktor layaknya : sisa makanan, sampai dengan endapan kotoran yang menumpuk berupa lemak jahat. Nah, untuk mengatasinya, maka kamu bisa lakukan beberapa cara berikut.
Cara Mengatasi Saluran Paralon Mampet
Sebelum memanggil tukang ledeng, ada baiknya kamu tangani terlebih dahulu dengan menggunakan saran berikut. Dimana, dalam mencobanya tidaklah sulit. Mulai dari :
1. Menggunakan Gulungan Plastik Serta Tali
Cara untuk membersihkan pipa wastafel yang mampet, maka kamu bisa coba untuk mengalirkan air terlebih dahulu. Setelahnya, diamkan beberapa menit. Kemudian, kamu bisa untuk menyiapkan gulungan plastik dengan ukuran yang di sesuaikan dengan lubang pipanya. Jika sudah, ikat gulungan menggunakan tali dan masukan sampai ke bagian ujung paralon. Setelah masuk semua, maka kamu bisa coba tarik tali tersebut dan nantinya kotoran yang menyumbat akan langsung terangkat ke atas.
2. Memakai Soda Api
Selanjutnya, kamu bisa memakai soda api untuk mengatasi masalah penyumbatan pipa di wastafel. Namun, sebelum menggunakannya, kamu harus memakai sarung tangan dan masker sampai pelindung mata. Mengapa harus seperti itu ? karena, zat ini bisa di bilang keras dan mampu mengakibatkan iritasi. Penggunaan dari bahannya mudah, hanya perlu menuangkan soda api ke dalam saluran pipa secukupnya saja. Lalu, tuangkan sedikit demi sedikit air panas ke dalam lobang tersebut. Nah, fungsi air panas ini ialah untuk mengaktifkan soda api sehingga nantinya terjadi reaksi yang akan menghancurkan kotoran dalam paralon. Jika sudah, diamkan kurang lebih 6 jam dan siram menggunakan air bersih agar sisa kotoran hilang semua.
3. Mengatasi Saluran Paralon Mampet dengan Baking Soda & Cuka
Tak ketinggalan, baking soda dan cuka bisa juga kamu gunakan untuk mengatasi masalah seperti ini. Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu melarutkan baking soda menggunakan air panas. Setelahnya, tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam saluran air dan diamkan beberapa menit sampai larutan bereaksi. Jika sudah, larutan cuka bisa kamu persiapkan, lalu tambahkan dengan baking soda dan air panas. Penggunaannya, tuangkan larutan ini ke dalam saluran sampai muncul buih yang menandakan bahwa larutan sedang bekerja. Kemudian, akhiri dengan menyiramnya menggunakan air panas.
4. Menggunakan Alat Bernama Plunger
Cara terakhir yang dapat kamu lakukan adalah dengan menggunakan alat bantu bernama Plunger atau penyedot WC. Untuk menemukan alatnya, kamu bisa membelinya di toko swalayan atau perabot terdekat dengan harga yang terjangkau. Cara pemakaiannya juga mudah, kurang lebih sama seperti kamu sedang mengatasi masalah mampet pada bagian WC.
Intinya, yang perlu kamu lakukan adalah dengan meletakan coro karet utama ke bagian lubang wastafel. Lalu, kamu tinggal memompanya saja beberapa kali. Jika hal tersebut telah di lakukan, maka alirkan air untuk bisa mengecek apakah sumbatan ini sudah bersih atau belum. Jika dirasa masih belum, maka kamu bisa memompa lagi sampai saluran sudah tidak mampet lagi.
Komentar Terbaru