Cara Mengobati Bubul Ayam Dengan Bawang Putih

Cara Alami Mengobati Bubul Ayam Dengan Bawang Putih

Gourmetamigurumi.comCara Mengobati Bubul Ayam Dengan Bawang Putih. Salah satu penyakit yang sering menyerang hewan unggas adalah bubul ayam. Hal ini di sebabkan oleh berbagai virus yang menular melalui makanan, air, dan berdekatan dengan hewan yang terinfeksi. Kemudian, gejala penyakit tersebut di tandai dengan nafsu makan yang berkurang, sulit bernafas, mengganggu produktivitas telur dan daging ayam. Lalu, bagaimana cara mengobati penyakit tersebut dengan bawang putih? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by m.kumparan.com

Cara Mengobati Bubul Ayam Dengan Bawang Putih

Berikut ini adalah cara yang bisa di lakukan dalam mengobati penyakit tersebut dengan bawang putih, antara lain:

  1. Pertama, Anda bisa menyiapkan bahan pengobatan alami terlebih dahulu. Mulai dari bawang putih, kain atau plester, dan alkohol 70%.
  2. Kedua, mencuci tangan sebelum mengobati penyakit tersebut pada ayam.
  3. Ketiga, Anda bisa mengupas dan mengiris dengan tipis bawang putih. Setelah itu, menghaluskan irisin bawang putih sampai teksturnya berubah menjadi lembut.
  4. Keempat, melakukan pembersihan pada bagian kulit yang terkena penyakit bubul ayam. Setelah itu, mengoleskan bawang putih halus ke bagian kulit yang terdapat bubul ayam dengan merata.
  5. Kelima, Anda bisa menutup bagian tersebut dengan kain atau plester untuk menghindari penyakit lainnya
  6. Keenam, menunggu bawang putih sampai meresap selama 6 sampai 8 jam.
  7. Ketujuh, membersihkan bagian kulit tersebut menggunakan alkohol 70% dan mengolesi dengan salep antibiotik. Lakukan langkah-langkah pengobatan tersebut dengan teratur sampai bubul ayam hilang dan keadaannya menjadi sehat.
Gambar by www.merdeka.com

Tips Menyembuhkan Bubul Ayam

Berikut ini adalah tips yang bisa di terapkan dalam menyembuhkan penyakit tersebut, antara lain:

  1. Pertama, menghaluskan bawang putih dan mengoleskannya pada bagian tubuh yang terkena bubul ayam. Kemudian, mendiamkan dalam beberapa waktu sampai meresap. Setelah itu, membersihkan dengan air dan kain yang bersih. Lalu, Anda bisa melakukan cara tersebut dengan teratur hingga kondisi ayam menjadi sembuh.
  2. Kedua, merebus bawang putih di dalam panci yang berisi air. Kemudian, Anda bisa menggunakan air rebusan tersebut untuk membersihkan bagian tubuh yang terkena penyakit tersebut.
  3. Ketiga, memotong tipis bawang putih dan masukkan ke dalam kain yang bersih sebagai pembungkus. Setelah itu, Anda bisa mengompreskan ke bagian tubuh yang terkena penyakit tersebut. Kemudian, mendiamkan selama satu hari hingga meresap. Lakukan langkah tersebut dengan rutin sampai kondisi ayam kembali normal.
  4. Keempat, mencampurkan bawang putih ke dalam makanan ayam. Hal ini bisa membantu dalam menyembuhkan penyakit tersebut, meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah terjadinya infeksi bakteri atau virus lainnya. Ini karena terdapat kandungan antibakteri dan antiradang di dalam bawang putih.
Gambar by www.merdeka.com

Ciri-Ciri Bubul Ayam Berhasil Sembuh

Berikut ini adalah ciri-ciri penyakit tersebut di nyatakan sembuh, antara lain:

  1. Pertama, tidak terdapat benjolan dan kulit keras yang berada di telapak kaki ayam.
  2. Kedua, lapisan kulit dari telapak kaki ayam sudah menipis dan teksturnya halus.
  3. Ketiga, pembengkakan telapak kaki ayam sudah mulai berkurang.
  4. Keempat, jari kaki yang sebelumnya berwarna kemerahan sudah hilang.
  5. Kelima, ayam bisa berjalan dengan normal dan tidak pincang.

Demikian penjelasan menarik tentang cara alami mengobati bubul ayam dengan bawang putih yang di sampaikan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.