Macam-Macam Simpul dan Cara Mudah Membuatnya

Gourmetamigurumi.com – Macam-maca simpul. Simpul merupakan suatu ikatan tali yang memiliki berbagai fungsi. Biasanya, simpul mulai di pelajari dalam organisasi atau kegiatan pramuka waktu sekolah dasar hingga tingkat lanjut. Hal ini menjadi materi yang sangat penting karena kedepannya pasti akan di praktikan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, simpul berfungsi untuk mengikut benda supaya kuat, menyambung tiang, mengangkat beban dan sebagainya. Untuk itu, Anda dapat membaca penjelasan dalam artikel ini mengenai macam-macam simpul.

Cara Mempraktikan Macam-Macam Simpul

Dalam mempraktikannya, terdapat berbagai macam-macam simpul yang bisa di pelajari dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itu, Anda dapat mengetahui lebih dalam di antaranya sebagai berikut;

1. Simpul Hidup

Pertama adalah simpul hidup. Tali ini berfungsi untuk mengikat benda atau sesuatu dengan kuat. Namun, tetap bisa dilepas dengan mudah. Cara mempraktikannya pun sangat mudah yang di awali dengan menyiapkan tongkat dan tali. Selanjutnya, pasang tali ke tongkat dengan melingkar ke bawah. Letakkan tali kanan di atas tali sebelah kiri di bawah tongkat. Lalu, masukkan tali kanan kebelang tali kiri dan tarik ke atas. Terakhir, ikat hasil sampul hidup tersebut dengan kuat.

Gambar by amongguru.com

2. Simpul Mati

Kedua adalah simpul mati. Tali ini tidak jauh berbeda dengan simpul hidup, namun ikatannya sulit untuk di lepas kembali. Fungsi pada simpul mati untuk menyambungkan dua tali yang sama besar dan biasanya digunakan dalam mengakhiri simpul tali. Cara mempraktikannya di awali dengan menyiapkan dua tali. Pasang tali A dan B membentuk zig-zag. Terakhir, Anda dapat menarik tali B ke atas, lalu turunkan ke bawah dan masukkan ke lubang. Simpul mati siap di gunakan.

3. Simpul Jangkar

Ketiga adalah simpul jangkar. Tali ini biasa di gunakan untuk mengikat sesuatu atau benda. Seperti timba dan sumur. Sama seperti simpul hidup, tali ini sangat mudah di lepaskan. Cara mempraktikannya di mulai dari melingkarkan tali ke dengan tongkat menghadap kebawah. Letakkan tali kanan ke samping kiri membentuk silang, lalu tarik tali tersebut ke atas dan turunkan ke bawah. Terakhir, masukkan tali ke dalam lingkaran kecil pada samping tali kiri.

4. Simpul Pangkal

Keempat adalah simpul pangkal. Tali ini digunakan untuk mengawali dan mengakhiri simpul. Biasanya dalam sehari hari dapat mengikat tali pada kayu maupun benda lainnya. Cara mempraktikannya dengan menyiapkan tongkat. Kemudian, bentuk dua lingkaran dengan tali kiri ke atas dan tali kanan ke bawah. Terakhir, masukkan ke dalam tongkat dan tarik.

5. Simpul Rantai

Kelima adalah simpul rantai. Tali ini digunakan untuk memperkuat dan memendekkan. Cara mempraktikannya dengan menyiapkan tali. Selanjutnya, bentuk lingkaran ke atas yang berlanjut ke lingkaran dua dan masuk ke dalam lingkaran satu. Lakukan sesuai berulang kali sesuai dengan kebutuhan.

6. Simpul Anyam

Keempat adalah simpul anyam. Tali ini digunakan untuk menyambung dua tali yang ukurannya tidak sama. Cara mempraktikannya dapat dilakukan dengan menyiapkan dua tali. Kemudian, bentuk lingkaran kecil di ujung tali A, lalu masukkan tali B ke A dari bawah ke atas dan ke bawah lagi. Terakhir, masukkan tali B ke lubang lingkarannya.

Gambar by amongguru.com

Demikian penjelasan menarik yang dapat di sampaikan dalam artikel ini tentang macam-macam simpul dan cara mempraktikannya. Semoga setelah Anda membacanya dapat dijadikan tambahan referensi, pengetahuan dan juga wawasan. Dan kedepannya dapat menerapkan ilmu tersebut di kehidupan seharai-hari.