Gourmetamigurumi.com – Bisnis tanpa modal di hp bisa kamu lakukan secara online walau hanya di rumah saja. Jika kamu memang tertarik, maka bisa coba mulai bisnis tersebut sekarang juga. Ada banyak sekali pilihan bisnis tanpa modal, yang bisa kamu pilih sekarang juga. Tanpa memakai modal, yang penting kamu ahli dalam bisnis tersebut. Pastinya cuan akan terus saja mengalir kedepannya. Apabila kamu ingin coba bisnis tersebut, maka lihat beberapa rekomendasi yang akan mimin berikan di bawah ini !
1. Bisnis Tanpa Modal di HP Berbentuk Dropshipper
Sistem dropship dan reseller, sudah menjadi pilihan yang mana banyak di minati oleh orang-orang dengan memakai modal minim. Terlebih lagi jika kamu saat ini lebih memilih menjadi dropshipper, pastinya modal yang di gunakan 0 rupiah saja. Dengan menjadi dropshipper, kamu tidak harus membeli atau bahkan menyetok barang secara langsung. Produsen maupun distributor yang akan bekerja sama dengan kamu, nantinya akan mengirimkannya kepada seluruh konsumen dengan nama bisnis pribadi.
2. Hanya Mendaftar Sebagai Freelancer Aplikasi
Selanjutnya, jika kamu memiliki kompetensi tertentu, menawarkan adanya jasa melalui platform freelance sudah masuk sebagai langkah tempat. Misalnya sebagai berbagai keahlian layaknya : menulis, editing, desain, dan lain sebagainya. Adapun beberapa penyedia atau aplikasi yang bisa kamu coba, yakni Upwork, Fiver, Fastwork, juga Toptal. Demi bisa memasarkan jasa, kamu hanya perlu memakai modal utama seperti kuota serta keahlian yang di miliki saja.
3. Membuka Jasa Untuk Mengelola Media Sosial
Sarana terbaik bagi perusahaan saat ini dalam melakukan pemasaran produk dan juga membangun relasi dengan para konsumen adalah memakai media sosial. Namun, tak semua perusahaan memiliki sumber daya dalam mengelola media sosial yang mereka miliki. Sehingga, membutuhkan adanya jasa dari pengelolaan media sosial. Jika kamu memiliki kemampuan mengelola berbagai media sosial dan portofolio, maka kedepannya bisa menjadi seorang pengelola media sosial saja.
4. Membuka Toko Online Berbasis Preloved
Tak ketinggalan, bisnis selanjutnya yang bisa kamu jalani adalah preloved. Bagi yang belum tahu, bisnis barang preloved sudah menjadi tempat jual beli barang milik sendiri yang masih sekiranya bagus kepada para pelanggan. Item apa saja yang bisa kamu keluarkan ? yakni pakaian, aksesoris, elektronik, barang hobi, ataupun rare items lainnya. Sampai detik ini, bisnis tersebut masih memiliki banyak peminatnya di Indonesia.
5. Menawarkan Jastip ( Jasa Titip )
Jastip atau jasa titip telah masuk sebagai layanan di dalam membantu orang lain dalam membeli apapun. Atau lebih jelasnya, telah sesuai akan permintaan dari para konsumennya. Hal ini memang bisa mencakup dalam pembelian barang dari toko, mengantarkan paket, membayar tagihan, atau bahkan melakukan antri untuk mendapatkan tiket acara. Nantinya, dari hal tersebut kamu bisa mendapatkan komisi atas jasa tersebut. Semua tergantung dari masing-masing request titipnya ya.
Tips Menjalankan Bisnis Tanpa Modal
Setelah melihat beberapa rekomendasi bisnisnya, maka berikut ini ada tips yang bisa kamu ikuti. Mulai dari :
- Memulai setiap bisnis, dengan apa yang kamu miliki sekarang. Tidak harus berbentuk uang, melainkan keahlian dan pikir kreatif pun sudah bisa.
- Menentukan seperti apa produk maupun jasa yang ingin di tawarkan.
- Manfaatkan berbagai macam platform online. Contohnya : Shopee, Tokopedia, Facebook, dan lain sebagainya.
- Di barengi dengan mempertahankan pekerjaan sekarang.
Kurang lebih, itulah yang bisa mimin berikan seputar bisnis tanpa modal di hp. Jadi, selamat mencoba !
Komentar Terbaru