Memahami Perbedaan Statistik dan Statistika Beserta Contohnya

Sekilas tampak sama, namun ada beberapa perbedaan statistik dan statistika yang harus Anda ketahui. Baik itu kata statistik maupun kata statistika, keduanya sudah umum terdengar oleh orang-orang di dunia ini terlebih lagi dalam pembuatan laporan penelitian. Namun sebenarnya, kedua kata ini sudah sangat sering muncul pada hasil pengikahan data di sebuah perusahaan. 

Baik itu statistik maupun statistika, keduanya sama-sama lazim di dalam penggunaannya pada penyelesaian dari suatu masalah. Terlebih lagi jika masalah ini menyangkut tentang data-data. Benara adanya, namun tak jarang masih kebanyakan orang tidak mengetahui seperti apa perbedaan diantara keduanya. Untuk dapat memahami lebih lanjut, maka Anda bisa lihat lebih jelas pada bacaan di bawah ini !

Memahami Apa itu Perbedaan Statistik dan Statistika

Secara istilah, statistik memiliki penjelasan atas hasil data yang telah ditampilkan dalam bentuk tabel sampai grafik. Jika dilihat dari KBBI, maka penelusuran dari statistik adalah angka-angka / catatan yang sudah dikelompokkan, dikumpulkan, hingga ditabulasi. Sehingga, pada akhirnya mampu memiliki informasi yang memang berkaitan langsung dengan masalah tertentu.

Nah, data-data atau informasinya bisa Anda kumpulkan dalam berbagai cara. Salah satunya adalah melalui tahapan wawancara. Karena itulah, pada dasarnya statistik ini dikenal sebagai dasar atas kumpulan data yang langsung diambil dari hasil pengolahan data itu sendiri. Dalam artian lain menyebutkan bahwa statistik ini masuk ke dalam ilmunya.

Menurut pengertian, statistika ini memiliki makna akan metode dasar yang tertuju pada pembelajaran mengenai : pengumpulan, perencanaan, penginterpretasian, sampai dengan penganalisaan dari suatu data. Lantas, apa tujuannya ? sudah pasti, agar orang-orang bisa memberikan hasil presentasi dengan baik atas data yang sudah mereka peroleh sebelumnya. Singkatnya adalah statistika ini masuk ke dalam cabang ilmu yang mana terkait langsung dengan seluruh kumpulan data-data. Sesuai KBBI, bahwa statistika ini memiliki arti dari mengumpulkan, menabulasi, menganalisis dan menemukan adanya keterangan dari data.

Tujuan Adanya Statistik dan Statistika

Walau sekilas memiliki kaitan yang sama atas pengumpulan, pengolahan dan juga interpretasi data. Namun tetap saja, tujuan mereka berdua ini berbeda. Tujuan atau fungsi adanya statistik ini ialah demi bisa memperoleh sebuah gambaran secara nyata dari berbagai data yang memang sudah terkumpul. Setelahnya, akan ada pengkajian resmi dari data-data tersebut. Dengan begitu, keseluruhan dari data-datanya akan memiliki kesimpulan atas tiap permasalahannya.

Sedangkan untuk statistika, tujuan dan fungsinya adalah untuk bisa mengelola masalah, melakukan interpretasi, hingga pada akhirnya mencapai tujuan tertentu. Nah dari data ini, nantinya Anda akan menyebutnya sebagai data statistika. Memang, secara umum fungsi ini memiliki kejelasan terhadap pengubahan dari seluruh data secara informasi yang awalnya acak, pada akhirnya bisa tersusun dengan rapih. Sehingga kebanyakan orang, akan jauh lebih mudah memahami data-data atas informasinya.

Contoh – Contoh Penggunaan Statistik dan Statistika

Setelah memahami dan mengetahui seperti apa itu perbedaan statistik dan statistika, serta tujuannya masing-masing. Maka saat ini sudah waktunya bagi Anda untuk bisa mengetahui apa saja contoh-contoh dari kedua hal tersebut.

1. Contoh untuk Statistik : 

  • Data kepemilikan kendaraan bermotor pada wilayah tertentu.
  • Data Kependudukan dan juga perekonomian milik BPS.
  • Melakukan suurvei di suatu desa atas data kependudukan desanya.
  • Data belanja daerah serta anggaran pemerintah daerah milik DJPK.
  • Dan data guna lahan kabupaten tertentu. Pihak Dinas Pertahankan sudah pasti akan mengeluarkannya.

2. Contoh untuk Statistika : 

  • Pengolahan data kependudukan pada kawasan tertentu yang mana dipergunakan dalam menentukan transisi demografi.
  • Pengolahan data kependudukan wilayah tertentu untuk bisa menentukan suatu piramida penduduk melalui analisis kohort demografi.
  • Menemukan adanya rata-rata serta standar deviasi bagi nilai ujian mahasiswa.
  • Dan memprediksi banyak penduduk di masa depan menggunakan pemanfaatan atas proyeksi penduduk aritmatik.

Itulah beberapa hal yang dapat Anda pahami seputar perbedaan statistik dan statistika secara umum. Baik itu statistik dan statistika, keduanya sama-sama memiliki kejelasan fungsi begitu penting bagi setiap negara. Karena kalau tidak ada keduanya, maka penataan di setiap negara sudah pasti hancur. Jka ingin tahu lebih banyak seputar ilmu pengetahuan, lifestyle dan lain sebagainya. Jangan lupa untuk lanjut ke artikel selanjutnya.