Macam-macam simpul pramuka

Macam-Macam Simpul Pramuka dan Fungsinya

Gourmetamigurumi.comMacam-macam simpul pramuka biasanya mulai di pelajari sejak duduk di bangku sekolah dasar. Hal ini karena kegunaannya akan di butuhkan dalam kehidupan sehari hari. Simpul merupakan suatu bentuk pada ikatan tali yang memiliki sifat fungsional dan dekoratif, tergantung dengan macam-macamnya. Dalam kegiatan pramuka, simpul sangat penting untuk di pelajari karena bermanfaat untuk mengikat benda, menyambung tiang, mengangkat beban dan lain sebagainya. Untuk Anda yang belum mengetahui macam simpul dan fungsinya, yuk simak pembahasan artikel di bawah ini.

Gambar by liputan6.com

Macam-macam Simpul Pramuka

Dalam dunia pramuka banyak pelajaran tali temali yang biasanya akan di pelajari. Selain mudah di terapkan, juga berguna dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini tentunya akan membantu saat sedang berada dalam keadaan darurat. Berikut ini terdapat macam-macam simpul pramuka yang dapat Anda pelajari, antara lain:

1. Simpul Hidup

Pertama adalah simpul hidup. Salah satu tali ikat pramuka ini dapat di lepas dengan mudah. Selain itu, memiliki fungsi untuk mengikat benda yang kuat, tetapi sangat mudah di lepas. Biasanya simpul ini di gunakan untuk mengikat tiang, benda, hewan dan lain sebagainya.

2. Simpul Mati

Kedua adalah simpul mati yang berbeda dengan simpul hidup. Hal ini karena ikatan talinya sulit untuk di lepas kembali. Fungsi simpul ini untuk menyambung dua utas tali yang sama besarnya dan tidak licin. Selain itu, tali ini biasanya di gunakan oleh orang orang untuk mengakhiri simpul tali.

Gambar by berita.99.co

3. Simpul Jangkar

Ketiga adalah simpul jangkar. Ikatan tali ini di gunakan untuk menautkan tali pada benda lain secara cepat. Selain itu juga berguna dalam membuat tandu darurat dan biasanya di gunakan untuk mengikat timba dan ember. Simpul ini dapat dengan mudah di lepas kembali, tidak seperti simpul mati.

4. Simpul Anyam

Keempat adalah simpul anyam. Ikatan ini di gunakan untuk menyambung dua utas tali yang tidak sama besar dan kering. Selain itu, dapat menyambung garis diameter yang berbeda. Simpul ini juga cepat dan mudah untuk di ikat, serta di anggap penting dalam pramuka karena menjadi simpul dasar.

Gambar by berita.99.co

5. Simpul Pangkal

Kelima adalah simpul pangkal. Tali ikat ini di gunakan untuk memulai ikatan dalam mengikat tali pada tongkat atau tiang kayu. Simpul tersebut dianggap penting dalam kehidupan sehari-hari karena mudah di lakukan dan memiliki banyak fungsi.

6. Simpul Rantai

Keenam adalah simpul rantai. Ikatan tali ini berguna untuk memendekkan dan memperkuat tali. Cara pembuatannya sangat mudah di lakukan, yakni di awali dengan membuat simpul jangkar terlebih dahulu. Selanjutnya, ambil tali pada sisi kiri yang di gunakan sebagai tali garapan. Lingkarkan di atas tali sisi kanan yang di gunakan sebagai tali pasangan. Kemudian, keluarkan dari bawah antara tali pasangan dan tari garapan. Setelah itu, tali yang berada pada sisi kiri berganti menjadi tali pasangan dan tali sisi kanan sebagai tali garapan dan lakukan berulang seperti sebelumnya sampai panjang yang di inginkan.

Demikian penjelasan menarik di atas yang dapat di sampaikan mengenai macam-macam simpul pramuka dan fungsinya. Semoga setelah membaca pembahasa artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan dan juga wawasan. Serta kedepannya, dapat bermanfaat dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.