Macam-Macam Contoh Kolase Kulit Telur

Macam-Macam Contoh Kolase Kulit Telur

Gourmetamigurumi.com – Kolase kulit telur sudah menjadi kerajinan unik yang akan mimin bahas pada artikel ini. Seperti yang sudah di ketahui, bahwasannya telur yang biasa di makan sehari-hari. Mampu menghasilkan sebuah limbah dari kulit ataupun cangkang dan kebanyakan di buang begitu saja. Namun, di tangan orang yang tepat. Kulit telur ini bisa di jadikan kerajinan dengan berbagai macam bentuk yang berbeda-beda.

Baik itu kulit telur ayam, burung puyuh, bebek, burung kasuari, sampai dengan burung unta. Semua jenisnya bisa kamu jadikan sebagai kerajinan yang unik. Bagi kamu yang berminat untuk mencobanya, cobalah ikuti beberapa contoh yang telah mimin sediakan di bawah ini.

1. Membuat Kolase Kulit Telur Berbentuk Lampu Tidur

Sekarang, waktunya kamu bisa memahami lebih dulu seperti apa pembuatan dari lampu tidur dengan mengikuti beberapa langkah di bawah ini : 

→ Alat yang di butuhkan, seperti : menyediakan lampu bohlam, kurang lebih sediakan kulit telur yang sudah di bersihkan sebanyak 100 butir, lem secukupnya, hingga rangkaian listri atau saklar dan beberapa tambahan lainnya.

  • Proses pertama dalam pembuatannya adalah dengan merangkai lampunya terlebih dahulu.
  • Jika sudah membuat rangkaian dari lampunya, kamu bisa mulai memasang kulit telur yang terdapat di dalam lampu tersebut.
  • Terakhir, kamu tunggu sampai lem sudah benar-benar kering dan juga merekat.

2. Membuat Ukiran dari Kulit Telur

Selanjutnya, kamu bisa membuat kerajinan dengan cara mengukir langsung dari kulit telurnya. Berikut cara yang bisa di ikuti : 

→ Adapun alat juga bahan yang perlu di persiapkan, seperti : menyediakan alat ukir, kulit telur secukupnya, serta pensil juga penghapus.

  • Pertama-tama, kamu bisa mempersiapkan kulit telur yang sudah dibersihkan dan di cuci memakai sabun dalam kondisi masih kering ya.
  • Setelah itu, kamu bisa membuat sketsa menggunakan pensil. Kenapa harus pensil ? karena, kalau salah bisa langsung di hapus terlebih dahulu. Kamu bisa membuat sesuai keinginan dan sebisa mungkin buatlah pola yang mudah terlebih dahulu, sebagai seorang pemula.
  • Kemudian, kamu bisa membuat ukiran ini memakai alat ukir layaknya dremel ( rotary tools ). Kamu bisa membuatnya dengan penuh ke hati-hatian dan juga rasa sabar, sebab nantinya akan sangat rentan remuk atau mudah rusak.
  • Terakhir, tinggal di bersihkan dan jangan terlalu kuat saat sedang membersihkannya. Oh ya, untuk kulit telurnya, bisa memakai ayam ataupun bebek.

3. Membuat Kolase Kulit Telur dengan Gambar Ikan

Ada juga kerajinan dari kulit telur lainnya dengan membuat gambar ikan, yang bisa kamu buat dengan mudah. Berikut ini, ada beberapa bahan serta proses yang bisa kamu ikuti : 

→ Adapun alat serta bahan yang perlu di persiapkan. Seperti : menyedikan satu penggaris, lem kayu secukupnya, 1 buah pensil, kertas manila, 1 spidol, juga kulit telur.

  • Pertama, kamu perlu mempersiapkan seluruh alat serta bahan-bahannya. Jangan lupa sebelum di pakai, harus di cuci terlebih dahulu kulit telurnya memakai sabun agar tidak memiliki bau amis.
  • Kemudian, kamu bisa membuat gambar atau sketsa ikan yang di inginkan. Usahakan bahwa gambar tersebut agak tipis dan sedikit-sedikit saja, agar tidak mudah kering.
  • Setelahnya, tempel kulit telur pada sketsa yang telah kau berikan lem dan sesekali tekan sampai kulit telur pecah.
  • Kamu bisa melakukan cara di atas ini secara berulang, sampai selesai.
  • Jika ingin memiliki warna cantik pada bagian body ikan, bisa tambahkan cat air. Dan setelahnya, jemur di bawah sinar matahari sampai benar-benar mengering.