Tanaman Yang Cocok Di Lahan Gambut

Deretan Tanaman Yang Cocok Di Lahan Gambut

Gourmetamigurumi.comTanaman Yang Cocok Di Lahan Gambut. Lahan gambut merupakan jenis lahan yang banyak di temukan di berbagai wilayah Indonesia, mulai dari Sumatera, Kalimantan, dan Papua. Dengan keberadaan lahan tersebut tentunya bermanfaat untuk menjaga kestabilan air, memelihara struktur tanah, menyimpan zat hara, dan mengurai zat pencemar. Lalu, apa saja tanaman yang dapat tumbuh di lahan tersebut? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by m.kumparan.com

Manfaat Lahan Gambut

Berikut ini adalah manfaat yang dapat di ketahui dengan adanya lahan tersebut, antara lain:

  • Dapat membantu dalam menjaga kestabilan air. Hal ini tentunya dapat mencegah terjadinya bencana, baik banjir maupun kekeringan.
  • Dapat memelihara struktur tanah dan melindungi dari risiko kerusakan tanah.
  • Dapat menyimpan dan mengolah zat hara, baik dari tanah dan udara.
  • Dapat mengurangi zat pencemar yang menyebabkan terkena penyakit pada makhluk hidup.

Tanaman Yang Cocok Di Lahan Gambut

Berikut ini adalah berbagai jenis tanaman yang dapat tumbuh di lahan tersebut, antara lain:

1. Pohon Ramin

Pohon Ramin merupakan jenis tanaman dengan daun berwarna hijau muda, berbentuk bulat lonjong atau oval, dan tumbuh dengan intensitas cahaya yang tinggi. Kemudian, buah dari pohon tersebut akan terbelah menjadi tiga bagian saat sudah matang. Sedangkan, batang pohon ramin berbentuk bulat dan lurus yang mencapai ketinggian 20 sampai 30 meter. Sementara itu, keberadaan pohon ramin banyak di temukan di berbagai wilayah Indonesia, mulai dari Kalimantan Tengah, Sumatera Barat, Semenanjung Selatan, Serawak, Malaysia dan Brunei Darussalam.

Gambar by lindungihutan.com

2. Jelutung Rawa

Jelutung rawa adalah tanaman yang tumbuh di rawa-rawa gambut atau lahan gambut dengan ketinggian mencapai 60 meter dan menghasilkan buah berwarna coklat. Kemudian, kulit tanaman tersebut berwarna abu-abu kemerahan dan bertekstur licin. Tanaman ini dapat bertahan hidup di air dengan akar nafas (pneumatafor) yang di milikinya. Sementara itu, daun dari jelutung rawa akan berubah bentuk menjadi lonjong, bagian ujung berlekuk, runcing, dan permukaan bawah berwarna hijau keputihan saat tumbuh dewasa.

Gambar by lindungihutan.com

3. Punak

Punak merupakan tanaman yang tumbuh di lahan gambut dengan ketinggian mencapai 37 meter dan diameter batang sekitar 150 cm (1,5 meter). Kemudian, daun dari tanaman tersebut tidak memiliki daun penumpu (stipule), berpusat pada ujung ranting, tulang menyirip dan permukaan gundul. Lalu, menghasilkan bunga yang berwarna hijau kekuningan dan berbentuk seperti payung. Sementara itu, buahnya berwarna keunguan dengan diameter 15mm yang terdiri dari 4 sampai 5 biji. Kemudian, keberadaan pohon punak menyebar di berbagai wilayah Indonesia, mulai dari Sumatera, Kalimantan, dan Semenanjung Malaysia. Selain itu, kayu dari pohon punak banyak di manfaatkan untuk bahan konstruksi bangunan dengan golongan kayu kelas kuat II. Seperti, pembuatan kuda-kuda, kaso, reng, kusen pintu dan jendela.

Gambar by lindungihutan.com

4. Bungur

Bungur adalah tanaman yang tumbuh dengan mencapai ketinggian 20 meter dan menghasilkan bunga berwana putih bercampur ungu. Kemudian, daun dari tanaman tersebut meranggas dengan bentuk daun lonjong atau elips berujung lancip. Selain itu, daun pohon bungur banyak di manfaatkan untuk minuman teh herbal, di konsumsi sebagai sayuran, dan banyak di jadikan tanaman hias atau peneduh di tepi jalan. Keberadaan pohon bungur tersebar di berbagai wilayah Asia Tenggara dan Asia Selatan, mulai dari Indonesia, Vietnam, Filiphina, India dan lain sebagainya.

Gambar by lindungihutan.com

Demikian penjelasan menarik tentang deretan tanaman yang cocok di lahan gambut dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.