Lampion dari Stik Es Krim

Contoh dan Cara Membuat Lampion dari Stik Es Krim

Gourmetamigurumi.com – Lampion dari Stik Es Krim. Lampion merupakan salah satu kerajinan yang di gunakan untuk hiasan di berbagai tempat, mulai dari kamar tidur, teras halaman rumah, cafe dan tempat nongkrong.

Lampion memiliki beragam jenis model, bentuk, dan bahan pembuatannya. Salah satunya terbuat dari stik es krim. Selain bahannya mudah di temukan dan sederhana, juga dapat memberikan tampilan yang unik, lho.

Lalu, bagaimana cara pembuatannya? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

Gambar by Padukata.com

Cara Membuat Lampion dari Stik Es Krim

Kerajinan lampion memang di kenal dengan bahannya yang terbuat dari kertas. Hal ini karena pembuatannya sangatlah simpel dan tidak membutuhkan pelengkap bahan yang banyak. Selain itu, lampion juga menjadi salah satu pembelajaran yang biasanya di praktikkan di bangku sekolah dasar. Dalam pembahasan artikel ini akan menjelaskan tentang pembuatan lampion dari bahan tersebut. Adapun langkah-langkahnya, antara lain:

1. Alat dan Bahan

Pertama adalah menyiapkan alat dan bahannya terlebih dahulu. Dalam pembuatan lampion yang satu ini memang terdengar sangat mudah. Pasalnya, tidak jauh berbeda dari pembuatannya secara umum yang di lakukan oleh banyak orang. Bahan dan alatnya yang dapat di siapkan antara lain stik es krim, gunting, cutter, lem, lampu, kabel, baterai dan saklar.

2. Pembuatan Bagian Sisi 1

Kedua adalah proses pembuatan bagian sisi atau dinding dari lampion. Langkah ini dapat di mulai dengan memotong bagian ujung melengkung pada stik es krim dengan jumlah 4. Lalu, rekatkan menggunakan lem dan membentuk persegi. Hal ini di lakukan untuk membuat dinding pada pola lampion. Buatlah sebanyak 4 bagian yang terdiri depan, belakang, samping kanan dan samping kiri.

3. Pembuatan Bagian Alas

Ketiga adalah membuat bagian alas atau dasar dari lampion. Langkah ini dapat di mulai dengan mengambil 4 stik es krim. Kemudian, merekatkan ujung satu stik dengan ketiga stik lainnya untuk membentuk kotak persegi menggunakan lem.

Lakukan langkah tersebut dengan menumpuk stik es krim sesuai dengan keinginan. Selain itu, juga dapat menyusunnya sebanyak 10 stik es krim di setiap sisinya. untuk pembuatan bagian ini dibuat dengan dua buah yang terdiri dari atas atau penutup dan bawah.

4. Pembuatan Bagian Sisi 2

Keempat adalah membuat bagian sisi dengan melanjutkan langkah yang kedua. Cara ini dapat di lakukan dengan membuang bagian melengkung atau ujung dari stik yang tumpul dengan membentuk sudut 90 derajat.Kemudian, ukuran tingginya dapat di sesuaikan dan lebarnya di samakan dengan kotak persegi yang sebelumnya sudah di buat. Proses ini di mulai dengan merangkai untuk membentuk sejajar dari sisi lampion.

Selanjutnya, mengukur sesuai dengan ukuran awal. Lalu,.dapat memotongnya dan menyusunnya dengan bentuk kotak persegi. Kemudian, potong pada bagian batang stik dengan ukuran yang berbeda-beda. Setelah memotong berbagai ukuran variasi stik es krim, langkah berikutnya adalah merekatkan di setiap bagian pada kotak yang sudah di buat dan susunlah dengan pola acak agar lebih menarik.

Buatlah bagian dinding pada lampion tersebut sebanyak 4 bagian yang terdiri dari depan, belakang, kanan dan kiri. Kemudian, rakit dinding pola tersebut membentuk kotak persegi. Setelah itu, rekatkan 4 bagian yang sudah terbentuk menjadi satu di bagian dasar dan atas lampion.

5. Pemasangan Lampu pada Lampion

Kelima adalah pemasangan lampu pada lampion. Langkah ini dapat di lakukan dengan merangkai kabel dan tepat lampu, lalu masukkan ke dalam lampion di bagian atasnya. Setelah itu, barulah pemasangan lampu di lakukan. Supaya lebih kuat dapat menambahkan stik pada dasar lampion dan menggunakan lem untuk merekatkan posisinya. Pembuatan lampion dari stik es krim sudah selesai dan siap di pasang di berbagai ruangan.

Contoh Lampion dari Stik Es Krim

# Lampion Bentuk Pagoda

Gambar by Padukata.com

# Lampion Bentuk Gedung

Gambar by Padukata.com

Demikian penjelasan menarik di atas yang dapat di sampaikan tentang contoh dan cara membuat lampion dari stik es krim. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan dan juga wawasan. Serta kedepannya, dapat bermanfaat dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.