Cara Bikin Essen Oplosan Ikan Lele

Cara Mudah Bikin Essen Oplosan Untuk Ikan Lele

Gourmetamigurumi.comCara Bikin Essen Oplosan Ikan Lele. Essen merupakan bahan campuran yang di buat dengan rasa dan aroma yang menarik perhatian ikan lele di dalam air dan umpan lebih cepat di makan. Kemudian, bahan tersebut biasanya banyak di jual di pasaran atau di berbagai toko alat pancing. Selain itu, juga bisa di buat sendiri di rumah sesuai dengan selera ikan tersebut. Lalu, bagaimana cara membuat bahan oplosan tersebut? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by Merdeka.com

Cara Bikin Essen Oplosan Untuk Ikan Lele

Berikut ini adalah cara yang dapat di lakukan dalam membuat bahan tersebut, antara lain:

1. Persiapan

Hal yang harus di perhatikan dalam pembuatan essen oplosan tersebut, mulai dari bahan dasar (garam, gula, penyedap rasa), bahan pengikat (tepung terigu, tepung ketan, tepung beras), bahan aroma (minyak ikan, perasa makanan), bahan alami (daun pandan, kayu manis), pewarna makanan dan bahan alami (kunyit, daun pandan). Beberapa bahan tersebut memiliki fungsinya masing-masing. Pertama, garam dan gula sebagai bahan penyedap. Kedua, tepung di gunakan untuk memberikan tekstur. Ketiga, minyak ikan dan perasa makanan berfungsi untuk memberikan aroma. Keempat, pewarna di gunakan untuk memberikan warna agar terlihat menarik. Kemudian, pilihlah bahan-bahan yang berkualitas dan melakukan pemeriksaan tanggal kadaluwarsa sebelum menggunakannya.

2. Proses Pembuatan

Proses ini dapat di mulai dengan menyiapkan wadah untuk mencampurkan bahan-bahan pembuatan essen tersebut. Kemudian, Anda harus memastikan wadah dalam keadaan bersih dan kering sebelum di gunakan. Lalu, campurkan bahan dasar (garam, gula, penyedap rasa) ke dalam wadah. Setelah itu, tambahkan bahan pengikat (tepung terigu, tepung ketan, tepung beras) dan bahan aroma (minyak ikan atau perasa makanan).

Gambar by Kabarmancing.com

Lakukan secara perlahan dan aduk semua bahan tersebut sampai merata. Apabila ingin memberikan warna, Anda bisa mencampurkan dengan pewarna makanan atau bahan alami (kunyit atau daun pandan) dan aduk kembali sampai warna tercampur rata. Selanjutnya, uleni adonan hingga lembut dan bentuk menjadi bola-bola kecil atau sesuai dengan selera. Terakhir, Anda bisa memanaskan wajan dan panggang adonan essen tersebut sampai warnanya berubah menjadi kecoklatan, yang artinya sudah matang.

3. Tips Pembuatan

Adapun beberapa tips pembuatan bahan tersebut yang dapat di perhatikan, antara lain:

  • Pertama, pastikan adonan tercampur dengan rata dan teksturnya tidak terlalu basah atau kering.
  • Kedua, pilih bahan aroma dan warna yang menyesuaikan dengan selera ikan lele.
  • Ketiga, bentuk essen tersebut dengan ukuran yang sesuai pada umpan.
  • Keempat, panggang menggunakan api yang sedang sampai matang dan berwarna kecoklatan.
  • Keempat, menyimpan essen yang sudah selesai di buat ke dalam wadah dengan kedap udara agar tidak cepat rusak.
Gambar by Mancingikan.net

4. Penyimpanan Essen

Adapun beberapa hal yang harus di terapkan dalam menyimpan bahan tersebut, antara lain:

  • Pertama, melakukan penyimpanan essen tersebut ke dalam wadah kedap udara. Mulai dari toples dan botol plastik.
  • Kedua, memastikan wadah tertutup dengan rapat agar essen tidak terkena udara dan kelembapan yang dapat merusak kualitasnya.
  • Ketiga, letakkan essen di tempat yang sejuk dan kering untuk menghindari kontaminasi dan pertumbuhan bakteri.
  • Keempat, usahakan menghindari tempat menyimpan essen di bawah sinar matahari langsung atau di tempat yang lembap.

Demikian penjelasan menarik di atas yang dapat di sampaikan tentang cara mudah bikin essen oplosan untuk ikan lele. Selain itu, semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan dan juga wawasan. Kemudian kedepannya, dapat bermanfaat dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.