Cara Mengurangi Lemak di Pipi dengan Mudah dan Cepat

Cara Mengurangi Lemak di Pipi dengan Mudah dan Cepat

Gourmetamigurumi.comCara mengurangi lemak di pipi bisa kamu lakukan dengan berbagai cara. Layaknya bagian tubuh lainnya, lemak juga bisa terakumulasi pada area wajah seperti pipi. Karena hal tersebut, tak sedikit orang kurang PD terkait penumpukan lemak di bagian tersebut. Maka dari itu, orang-orang banyak yang rela melakukan apa saja demi bisa menghilangkan lemak di pipi. Terkait caranya, bisa coba ikuti beberapa tahapan berikut !

Cara Mengurangi Lemak di Pipi dengan Efektif

Melansir dari Healthline oleh situs halodoc.com, bahwasannya terdapat beberapa tips yang bisa kamu lakukan demi meniruskan maupun lemak pada  pipi. Di antaranya : 

1. Melakukan Senam Wajah

Hal ini bisa kamu lakukan demi memperbaiki penampilan wajah, memerangi adanya masa penuaan, hingga meningkatkan kekuatan pada otot wajah. Salah satu gerakan senam wajah yang populer ialah menggembungkan bagian pipi, dan langsung mendorong udara dari sisi satu ke sisi lain. Kemudian, bisa di lanjutkan dengan mengerutkan bibir pada tiap sisi wajah secara bergantian. 

Setelahnya, kamu bisa membuat gerakan menahan senyum sambil mengatupkan gigi selama kurang lebih beberapa detik saja. Namun, perlu di ingat bahwa penelitian akan efektivitas senam wajah dalam menghilangkan lemak secara khususnya masih kurang. Di perlukan lebih banyak lagi penelitian dalam mengevaluasi terkait senam wajah, yang mana bisa berdampak pada lemak mengendap di area tersebut.

2. Mulai Melakukan Olahraga Secara Rutin

Menurunkan berat badan sudah pasti bisa membantu kamu dalam mengurangi kadar lemak, sehingga bisa membuat tubuh maupun wajah menjadi jauh lebih langsing. Nah, salah satu cara terbaiknya adalah dengan berolahraga secara rutin. Beberapa olahraga yang bisa di lakukan seperti : berlari, menari, berjalan, bersepeda, sampai berenang.

Seluruh contoh dari olahraga tersebut, bisa meningkatkan detak jantung dan sudah di anggap menjadi salah satu metode efektif dalam menurunkan berat badan. Untuk melakukannya, maka kurang lebih olahraga selama 1500 hingga 00 menit. Mulai dari tahapan sedang ke berat setiap minggunya secara rutin. Artinya, per hari kamu hanya di minta untuk melakukan kardio dengan durasi 20 sampai 40 menit tiap harinya.

3. Banyak Minum Air Putih

Minum air di nilai sangat penting untuk bisa menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh. Selain itu, minum air juga bisa membantu dalam menghilangkan lemak pada wajah. Sebab, seseorang nantinya akan merasa kenyang dan bisa mengurangi hasrat untuk makan secara berlebihan. Hal ini tentunya mampu membantu proses dalam penurunan  berat badan tubuh.

Menurut salah satu jurnal yang mimin kutip dari situs halodoc.com, National Center for Biotechnology Information ( NCBI ) 2006 silam. Mengkonsumsi air putih bisa memicu terjadinya lipolisis pada tubuh. Nah, lipolisis sudah masuk ke dalam sebuah proses terjadinya dekomposisi kimiawi dan pemecahan lemak menjadi asam lemak dan bisa di gunakan tubuh sebagai energi. Proses tersebut juga bisa menjadi kunci sukses dalam membantu menurunkan berat badan.

4. Konsumsi Makanan yang Kaya akan Serat

Salah satu rekomendasi untuk mengurangi lemak di pipi dan melangsingkan wajah adalah dengan meningkatkan asupan serat. Nah, serat sendiri telah menjadi senyawa dalam makanan nabati yang mana bergerak perlahan melalui saluran pencernaan. Mengkonsumsi makanan kaya akan serat, sudah bisa membuat perutmu kenyang lebih lama. Alhasil, nafsu makan juga bisa di redam dan akan di kurangi dengan sebaik mungkin.

Untuk dapat memperoleh asupan yang kaya akan serat ini, kamu bisa memakan beberapa buah-buahan, sayuran, hingga kacang-kacangan. Contohnya : kacang polong, alpukat, pisang, pepaya, brokoli, kubis, pir, jagung, sampai beras merah.