Cara Agar Cat Pilox Tidak Mengelupas

Cara Agar Cat Pilox Tidak Mengelupas dan Tetap Awet

Gourmetamigurumi.comCara Agar Cat Pilox Tidak Mengelupas. Pilox merupakan jenis cat semprot yang di gunakan untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari mewarnai bodi kendaraan, seni rupa grafiti, memberikan warna kerajinan, dan lain sebagainya. Dalam penggunaan cat semprot tersebut bisa di lakukan dengan sangat mudah. Hal ini tentunya bisa memberikan hasil yang bersih, tahan lama, tidak membutuhkan waktu yang lama, dan dapat di aplikasikan pada permukaan yang sulit. Lalu, bagaimana cara membuat jenis cat semprot tersebut tidak mudah mengelupas? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by productnation.co

Cara Agar Cat Pilox Tidak Mengelupas

Berikut ini adalah cara yang bisa di lakukan dalam membuat jenis cat semprot tersebut tidak mudah mengelupas, antara lain:

1. Tahap Pengamplasan

Pertama, Anda harus melakukan tahap pengamplasan sebelum proses mengecat body kendaraan. Tahapan tersebut bertujuan untuk menghaluskan dan menghilangkan kotoran dari permukaan benda yang di cat. Hal ini bisa di lakukan dengan menggunakan air. Apabila permukaan benda yang akan di cat sudah merata, maka Anda bisa menggunakan amplas halus nomor 400. Kemudian, melakukan pengamplasan menggunakan air pada permukaan benda yang di cat.

Sementara itu, permukaan benda yang masih kasar bisa menggunakan amplas kasar nomor 300. Tahap pengamplasan di perlukan untuk membuat cat pilox tidak mudah mengelupas. Dengan permukaan yang halus dan bersih bisa membuat pilox akan menempel dan benda tersebut akan lebih mudah di cat. Untuk itu, lakukan pengamplasan dengan hati-hati. Agar tidak merusak permukaan benda yang akan di cat.

2. Tahap Pengecatan

Kedua, melakukan tahap pengecatan setelah proses pengamplasan. Pada tahap ini, Anda bisa melakukan pengecatan pada benda yang ingin di cat secara langsung. Sebelumnya, Anda harus memastikan permukaan benda dalam keadaan kering. Apabila melakukan pengamplasan dengan air, Anda bisa melakukan pengeringan benda terlebih dahulu. Tahap pengecatan di lakukan dengan mengecat permukaan benda secara tipis-tipis dan merata.

Setelah itu, Anda harus menunggu sampai cat setengah kering. Kemudian, melakukan pelapisan dengan cat pilox sebanyak 2-3 kali hingga cat merata dan menutupi seluruh permukaan benda tersebut. Tambahkan clear coat untuk memperkuat lapisan cat pilox. Dalam proses penambahan lapisan dengan clear coat di lakukan setelah pelapisan dengan cat pilox telah selesai. Selanjutnya, Anda bisa melapisi dengan clear coat secara merata. Agar menghasilkan lapisan cat yang lebih mengkilap dan terlihat jelas.

Gambar by productnation.co

3. Tahap Pengeringan

Tahapan terakhir dalam menjaga cat pilox agar tidak mudah mengelupas adalah proses pengeringan. Dalam tahap pengeringan tersebut di lakukan selama kurang lebih 1 sampai 2 jam. Hal ini di lakukan untuk membuat tekstur permukaan benda yang di cat menjadi kering. Kemudian, Anda bisa melakukan pengeringan di bawah sinar matahari yang terik. Apabila kondisi cuaca tidak cukup panas akan membutuhkan waktu yang lebih lama sekitar 3 sampai 4 jam. Sementara itu, permukaan benda yang di lapisi dengan clear coat, maka tahap pengeringan bisa membutuhkan waktu sekitar 5 sampai 8 jam. Hal ini di sebabkan oleh bahan dasar clear coat yang sulit untuk kering dan membutuhkan waktu yang lama.

Gambar by kojinspray.com

Demikian penjelasan menarik tentang cara agar cat pilox tidak mengelupas dan tetap awet yang di sampaikan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.