Gourmetamigurumi.com – Bahan Bikin Opak Singkong. Opak singkong merupakan camilan tradisional Indonesia yang di buat dari singkong. Kemudian, pengolahannya di lakukan dengan menambahkan bumbu-bumbu dapur. Mulai dari garam, bawang putih, bawang merah, ketumbar, lada bubuk dan lain sebagainya. Setelah itu, semua bahan tersebut di tumbuk bersama dengan singkong rebus sampai halus. Selanjutnya, proses pembentukan menjadi lembaran tipis dan di jemur di bawah sinar matahari. Lalu, bagaimana cara membuat camilan tersebut? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.
Bahan-Bahan Pembuatan
Dalam proses pembuatan camilan tersebut terdapat bahan-bahan yang di butuhkan. Mulai dari singkong, bawang putih, garam, bawang putih, bawang merah, daun seledri, ketumbar, lada bubuk, gula pasir dan air. Kemudian, takaran yang di gunakan harus sesuai dengan resep. Tujuannya agar menghasilkan rasa opak singkong yang lezat, gurih dan renyah. Adapun penjelasan singkat dari masing-masing bahan tersebut, antara lain:
- Singkong : Singkong menjadi bahan dasar dalam pembuatan camilan tersebut. Oleh karena itu, singkong yang di gunakan harus segar, berkualitas baik, dan bertekstur padat.
- Bawang Putih dan Bawang Merah : Bumbu dapur ini di gunakan sebagai tambahan cita rasa pada opak singkong.
- Garam : Garam di gunakan sebagai bumbu penyedap rasa. Hal ini karena bisa memberikan rasa yang gurih, membantu dalam mempertahankan tekstur dan rasa pada camilan tersebut.
- Daun Seledri: Daun ini di gunakan sebagai bahan pelengkap untuk memberikan aroma dan rasa pada opak singkong.
- Ketumbar : Ketumbar dapat di gunakan untuk meningkatkan cita rasa dan membantu dalam mengawetkan makanan sejenis kerupuk tersebut.
- Lada Bubuk: Bumbu dapur ini bisa memberikan aroma yang kuat, rasa pedas dan cita rasa yang khas.
- Gula Pasir : Gula pasir di tambahkan untuk memberikan rasa yang manis dalam bahan pembuatan opak singkong. Namun, penggunaannya di sesuaikan dengan selera atau opsional.
- Air : Air di gunakan untuk merebus singkong sampai matang di dalam panci. Kemudian, tujuannya agar singkong bisa menjadi lunak dan mudah di haluskan.
Cara Bikin Opak Singkong Parut
Berikut ini adalah beberapa cara yang dapat di lakukan dalam membuat camilan tersebut, antara lain:
- Pertama adalah menyiapkan bahan-bahan yang di perlukan. Mulai dari singkong yang sudah di parut, bawang putih, bawang merah, ketumbar, daun seledri, garam secukupnya, lada bubuk dan gula pasir.
- Kedua, menghaluskan bumbu bawang merah, bawang putih, ketumbar, dan garam dengan blender sampai tercampur dengan rata.
- Ketiga, mencampurkan bumbu yang sudah di haluskan dengan parutan singkong. Lalu, tambahkan lada halus, daun seledri, dan gula pasir. Kemudian, aduk semua bahan tersebut hingga merata.
- Keempat, mengambil adonan menggunakan takaran yang di inginkan. Kemudian, buat menjadi lembaran tipis menggunakan botol atau alat lainnya.
- Kelima, menyiapkan air dalam panci untuk mengukus opak. Lalu, masak air sampai mendidih menggunakan panci yang sudah di siapkan dan nyalakan kompor dengan api sedang.
- Keenam, tunggu dalam beberapa menit dan masukkan adonan opak yang sudah di bentuk satu persatu sampai habis dan selesai di kukus.
- Ketujuh, jemur adonan opak di bawah sinar matahari sampai kering. Jika teksturnya sudah kering, Anda dapat menggoreng menggunakan minyak yang panas. Proses pembuatan opak singkong parut sudah selesai dan bisa di makan bersama keluarga.
Demikian penjelasan menarik di atas yang dapat di sampaikan tentang bahan dan cara bikin opak singkong yang mudah di rumah. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan dan juga wawasan. Serta kedepannya, dapat bermanfaat dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Komentar Terbaru