Hiasan aquarium simple

7 Ide Hiasan Aquarium Simple dan Terlihat Menawan

Gourmetamigurumi.comHiasan aquarium simple. Saat ini, akuarium tidak hanya berfungsi sebagai tempat yang berbentuk persegi panjang, di isi dengan air dan ikan saja. Tetapi juga banyak di desain dengan ukuran dan bentuknya yang bervariasi. Dalam membeli aquarium tentunya harus menyesuaikan dengan kebutuhan dan ruangan yang di gunakan untuk meletakkannya. Selain itu, dengan keberadaan aquarium yang menarik dan ikannya warna-warni juga bisa mengurangi stress, lho. Apalagi suasa di dalamnya bisa memberikan perasaan yang tenang dan damai. Bagi Anda yang sedang mencari ide hiasan aquarium, yuk simak penjelasannya di bawah ini.

Gambar by Mustikaland.co.id

Ide Hiasan Aquarium

Berikut ini adalah 7 ide hiasan yang dapat menjadi inspirasi, antara lain:

1. Tema Fish Bowl

Pertama dengan tema fish bowl. Ide hiasan ini berbentuk bulat menyerupai bola atau mangkok. Selain juga tidak membutuhkan hiasan yang lain karena dapat memberikan tampilan yang sederhana dan cocok untuk dekorasi rumah minimalis.

Gambar by Ruparupa.com

2. Tema Magic Fairytale

Kedua adalah tema magic fairytale. Hal ini dapat di lakukan dengan menyusun topografi yang mirip dengan alam. Mulai dari gunung dan hutan. Selain itu, juga bisa menambahkan dengan pohon, batu, dan bunga.

Gambar by Ruparupa.com

3. Tema Luar Angkasa

Ketiga, yakni membuat tema luar angkasa. Ide hiasan ini sangatlah menarik jika di jadikan sebagai dekorasi aquarium. Hal ini membuat air yang ada di dalamnya menjadi indah karena ada planet luar angkasa. Cara ini dapat di lakukan dengan sangat mudah. Mulai dari memberikan batu bulat yang terlihat seperti bulan di dalam aquarium. Kemudian, di tambahkan hiasan astronot kecil atau planet luar angkasa agar suasananya dapat menjadi nyata.

Gambar by Ruparupa.com

4. Tema Quidditch World Cup

Keempat menggunakan tema quidditch world cup mini juga menjadi rekomendasi bagi yang menyukai Harry Potter. Hal ini tentunya dapat membuat air yang ada di dalam aquarium terlihat simple seperti lokasi yang nyata. Caranya tidak sulit dalam membuatnya, yakni meletakkan miniatur bangunan quidditch world cup. Tujuannya untuk meningkatkan kesan menarik dan unik di dalam aquarium.

Gambar by Ruparupa.com

5. Konsep Aquarium Dinding

Kelima adalah konsep aquarium dinding. Hal ini menjadi salah satu kreativitas yang dapat di jadikan ide hiasan rumah, lho. Walaupun mungkin biayanya cukup mahal, tetapi tidak akan mengecewakan. Apalagi bisa memberkan suasana bawah laut secara nyata.

Gambar by Ruparupa.com

6. Konsep Bunga

Keenam adalah konsep bunga. Hiasan ini memang cukup umum di gunakan oleh sebagian orang. Hal ini karena cara membuatnya mudah, mulai dari meletakkan bungan hias berbahan plastik di dalam aquarium. Selain itu, juga dapat menciptakan kesan yang cantik dan menarik. Anda dapat menggunakan jenis bunga lotus kapas, teratai putih, merah jambu dan lain sebagainya.

Gambar by Ruparupa.com

7. Tema Bonsai

Ketujuh adalah menggunakan tema bonsai. Ternyata pohon bonsai dapat tumbuh di dalam air, lho. Tentunya hal ini ini dapat menjadi rekomendasi untuk memanfaatkan tanaman tersebut sebagai hiasan di dalam aquarium. Selain itu, juga tidak perlu menambahkan hiasan rumah lagi di dalamnya dan bisa menghemat tempat juga.

Gambar by Ruparupa.com

Demikian penjelasan menarik di atas yang dapat di sampaikan tentang 7 ide hiasan aquarium simple dan terlihat menawan. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan dan juga wawasan. Serta kedepannya, dapat bermanfaat dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.