Cara Menanam Tomat

Cara Menanam Tomat Langsung Dari Biji

Gourmetamigurumi.comMenanam Tomat Dari Biji. Tomat merupakan jenis buah yang banyak di tanam oleh masyarakat Indonesia. Kemudian, buah ini memiliki bentuk bulat atau lonjong dengan kulit yang halus dan berwarna merah cerah ketika matang. Selain itu, rasanya sedikit asam, manis, dan segar yang membuatnya cocok untuk di jadikan bahan dalam berbagai hidangan. Mulai dari salad, sup, saus, hingga jus buah. Salah satu cara menanam buah tersebut dengan mudah adalah menggunakan biji secara langsung. Selain prosesnya mudah dan biayanya murah, juga bisa memberikan kepuasan tersendiri saat melihat tanaman tumbuh dari awal hingga berbuah. Lalu, bagaimana cara menanam buah tersebut dari biji? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by agri.kompas.com

Cara Menanam Tomat Dari Biji

Tomat menjadi salah satu tanaman yang sangat populer di kebun rumah. Selain rasanya yang lezat dan kaya akan nutrisi, tomat juga relatif mudah untuk di tanam. Berikut ini adalah langkah-langkah menanam buah tersebut langsung dari biji, antara lain:

1. Persiapan Benih

Untuk menanam tomat, Anda harus menyiapkan bijinya terlebih dahulu. Kemudian, Anda bisa membeli benih tomat yang sudah di kemas atau bahkan menggunakan biji dari tomat segar yang di konsumsi sendiri. Jika memilih menggunakan tomat segar, Anda hanya mengumpulkan biji-bijinya dan mencuci dengan air bersih. Ini di lakukan untuk menghilangkan sisa daging dan lendir yang menempel. Pastikan memilih tomat yang matang sempurna agar mendapatkan biji yang berkualitas.

Gambar by www.kompas.com

2. Menyiapkan Media Tanam

Setelah menyiapkan biji tomat, langkah berikutnya adalah menyiapkan media tanam. Kemudian, Anda bisa menggunakan media di kebun atau menggunakan pot atau wadah bertanah. Pastikan media yang di pilih memiliki drainase yang baik agar air tidak menggenang dan akar tomat tidak membusuk. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan sedikit pupuk organik untuk memberikan nutrisi ekstra kepada tanaman tomat.

3. Penanaman Biji Tomat

Selanjutnya adalah menanam biji tomat. Apabila menggunakan pot atau wadah bertanah, Anda bisa mengisinya dengan media tanam hingga sekitar setengah penuh. Kemudian, memberikan biji tomat ke dalam lubang sekitar 1-2 cm di media tanam dan menutup lubang dengan media tanam. Sementara itu, Anda bisa menaburkan biji tomat di atas tanah dan tutup dengan lapisan tipis media tanam secara langsung di kebun.

4. Penyiraman dan Perawatan

Setelah menanam biji, Anda bisa menyiramnya dengan teratur. Tomat membutuhkan kelembaban yang cukup agar biji bisa tumbuh dengan baik. Namun, Anda harus memastikan untuk tidak menyiramnya terlalu berlebihan. Hal ini bertujuan agar tidak membuat media tanam terlalu basah dan mengundang pertumbuhan jamur. Selain itu, pastikan tanaman tersebut mendapatkan sinar matahari yang cukup. Jika menanam di dalam ruangan, Anda bisa meletakkan pot di dekat jendela atau menggunakan lampu khusus tanaman.

Gambar by www.merdeka.com

5. Pemindahan Tanaman

Jika bibit tomat sudah tumbuh dengan beberapa daun yang membutuhkan sekitar 2 sampai 3 minggu setelah penanaman biji. Kemudian, Anda bisa memindahkannya ke tempat yang lebih luas atau ke kebun. Pastikan memberikan jarak yang cukup antara setiap tanaman. Selain itu, Anda bisa memindahkannya ke pot yang lebih besar untuk memberikan lebih banyak ruang bagi akar tomat untuk tumbuh.

Demikian penjelasan menarik tentang cara menanam tomat langsung dari biji yang di sampaikan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.