Cara Budidaya Ubi Jalar

Cara Budidaya Ubi Jalar Agar Berbuah Lebat

Gourmetamigurumi.comCara Budidaya Ubi Jalar. Ubi jalar merupakan jenis umbi-umbian yang populer di Indonesia. Kemudian, ubi ini memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh. Mulai dari karbohidrat, serat, antioksidan, vitamin A, vitamin C, vitamin B6, zat besi, dan kalium. Selanjutnya, hal ini bisa memberikan manfaat untuk menjaga kesehatan jantung, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menjaga kesehatan mata. Lalu, bagaimana cara budidaya jenis ubi tersebut agar berbuah lebat? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by agri.kompas.com

Cara Budidaya Ubi Jalar

Berikut ini adalah cara yang bisa di lakukan dalam budidaya jenis ubi tersebut, antara lain:

1. Pilih Varietas Yang Tepat

Langkah yang harus di lakukan pertama adalah memilih varietas yang tepat dalam menanam ubi jalar. Kemudian, terdapat beberapa jenis ubi tersebut yang bisa di pilih berdasarkan warna kulitnya, mulai dari ungu, orange, hingga putih. Selain itu, Anda bisa memilih varietas yang sesuai dengan kondisi tanah atau tempat menanam. Selanjutnya, memastikan bibit yang di pilih dalam kondisi sehat dan bebas dari penyakit. Hal ini di lakukan untuk membuat pertumbuhannya menjadi optimal.

Gambar by hellosehat.com

2. Menyiapkan Lahan

Kedua, menyiapkan lahan yang baik untuk menanam ubi jalar. Kemudian, Anda bisa memilih lahan dengan drainase yang baik, tingkat ketersediaan air yang cukup, dan kondisi tanah yang subur. Sebelum menanam, Anda harus memberikan nutrisi yang cukup menggunakan pupuk organik. Selain itu, juga harus membersihkan lahan dari gulma dan hama agar pertumbuhannya bisa optimal.

3. Menanam Dengan Teknik Yang Tepat

Setelah menyiapkan lahan, Anda bisa melakukan penanaman ubi jalar menggunakan teknik yang tepat. Hal ini di lakukan untuk memberikan hasil panen yang maksimal. Kemudian, Anda bisa mengatur jarak tanam antar tanaman antara 60 sampai 80 cm. Selain itu, melakukan penanaman bibit dengan kedalaman sekitar 3 sampai 5 cm dan memberikan jarak antar baris sekitar 80 sampai 100 cm.

4. Melakukan Perawatan Dengan Rutin

Salah satu cara yang bisa di lakukan agar hasil panen berbuah lebat adalah merawat dengan rutin. Kemudian, Anda bisa menyiram tanaman ubi jalar dengan teratur untuk menjaga kelembaban tanah. Selain itu, juga harus melakukan pemangkasan dan membersihkan gulma. Selanjutnya, memberikan pupuk dengan menyesuaikan terhadap kebutuhan tanaman. Pastikan tidak menggunakan pestisida dengan berlebihan. Dalam mencegah serangan hama, Anda bisa menggunakan pestisida organik.

5. Panen Dengan Waktu Yang Tepat

Kunci keberhasilan dalam budidaya ubi jalar adalah melakukan pemanenan dengan waktu yang tepat. Hal ini di lakukan untuk mendapatkan rasa yang enak dan tekstur yang lembut. Kemudian, Anda bisa memperhatikan pertumbuhan ubi jalar selama kurang lebih 3 sampai 5 bulan setelah proses penanaman. Ada ciri-ciri yang bisa di perhatikan saat sudah matang dan bisa di petik, mulai dari daunnya yang berubah menjadi kuning dan tangkai daun yang sudah kering. Dalam memanen, Anda harus melakukannya dengan hati-hati mengunakan tangan atau sekop untuk mengeluarkan ubi jalar dari tanah. Tujuannya agar tidak menggores dan membuat bentuknya menjadi rusak.

Gambar by www.fimela.com

Demikian penjelasan menarik tentang cara budidaya ubi jalar agar berbuah lebat yang di sampaikan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.