Cara Mudah Mengobati Luka Bakar Karena Kena Knalpot

Gourmetamigurumi.com – Cara mengobati luka kena knalpot. Saat ingin melakukan perjalanan jauh, tentu kamu harus lebih berhati-hati agar tidak terjadi sesuatu yang tidak di inginkan. Seperti saat membawa motor, jika melakukan perjalanan jauh biasanya knalpot motor akan menjadi panas dan rentan terkena kulit. Sehingga apabila hal ini terjadi maka akan membuat kulit menjadi melepuh seperti terbakar. Luka bakar yang di akibatkan oleh knalpot motor memiliki ciri yang sama dengan luka bakar yang di akibatkan oleh strika panas.

Lalu bagaimana cara mengatasi luka bakar akibat knalpot? Nah pada artikel kali ini akan di berikan penjelasan mengenai luka bakar yang diakibatkan oleh knalpot. Simak ulasan berikut !

Jenis luka bakar ?

Sebelum masuk pada pembahasan mengenai cara menangani luka bakar, akan lebih baik jika kamu mengetahui jenis-jenis yang ada pada luka bakar. Luka bakar memiliki 3 jenis yang harus di ketahui yakni :

1. Luka bakar derajat 1

Merupakan jenis luka bakar yang paling ringan dan tidak terlalu parah dalam merusak kulit. Saat terkena luka bakar derajat 1 maka kamu hanya akan merasa sakit dan panas pada kulit. Selain itu tidak jarang juga kulit akan memerah dan membengkak.

2. Luka bakar derajat 2

Untuk luka bakar derajat 2 biasanya panasnya akan menembus hingga beberapa lapisan kulit yang berada di bagian bawah epidermis. Kemudian jika terkena luka bakar derajat 2 maka kamu akan merasakan sakit, panas, bengkak, bahkan hingga melepuh dan muncul gelembung yang berisikan cairan. Namun sebaiknya untuk tidak memecahkan gelembung tersebut karena justru akan menyebabkan kulit terpapar infeksi.

3. Luka bakar derajat 3

Luka bakar yang menyentuh derajat 3 akan tentunya lebih parah karena akan merusak seluruh lapisan kulit bahkan hingga jaringan yang ada di dalamnya. Selain itu luka bakar derajat 3 biasanya di tandai dengan kulit yang menghitam karena gosong atau bisa juga di tandai dengan kulit putih karena kering dan hangus.

Cara mengobati luka bakar terkena knalpot

Jika kamu mengalami luka bakar yang di akibatkan oleh knalpot sebaiknya untuk mendatangi fasilitas kesehatan terdekat untuk mengetahui jenis luka yang di alami. Sehingga nantinya dokter akan memberikan tindakan dan obat khusus untuk penyembuhan luka. Sebagai alternatif, ada beberapa cara yang bisa di lakukan untuk mengatasi permasalahan luka bakar akibat knalpot.

  • Jika terkena knalpot, maka alirkan ke air mengalir selama 20 menit pada kulit yang luka sebelum melepuh.
  • Siapkan kain lembut yang sudah di basahi dengan air.
  • Tepukkan kain tersebut pada luka bakar secara perlahan.
  • Untuk meregenerasi kulit, kamu bisa meredakannya dengan mengoleskan salep luka bakar yang mengandung bahan alami seperti rimpang Coptidis (Coptidis rhizome), batang Phellodendri (Phellodendri chinensis), akar Scutellariae (Scutellariae radix).

Ada beberapa hal yang sebaiknya tidak di lakukan saat mengalami luka bakar akibat knalpot. Seperti mengoleskan luka dengan pasta gigi, hal tersebut justru akan membuat luka semakin parah. Hal ini di karenakan pasta gigi mengandung mint dan kalsium sehingga beresiko membuat infeksi serta membahayakan jaringan yang ada pada kulit.

Selain itu hindari juga mengompres luka bakar menggunakan es batu. Es batu dengan suhu yang berkisar antara 0 hingga -4 derajat celcius memungkinkan peredaran darah menjadi berhenti.

Nah itulah beberapa cara mudah yang bisa di lakukan sebagai pertolongan pertama untuk mengobati luka bakar kena knalpot. Jangan lupa untuk membawa ke fasilitas kesehatan jika di rasa luka yang dialami cukup parah.

Baca Juga :

***